Jadi Juragan Ayam Geprek, Ruben Onsu Resmikan Kantor Baru Hanya dengan Air Botol Kemasan

By Raka, Jumat, 11 Januari 2019 | 13:15 WIB
Ruben Onsu gelar acara peresmian dengan cara sederhana (Kompas.com/Ira Gita)

SajianSedap.id - Buktikan tak terganggu dengan santet dan hal sejenisnya, Ruben Onsu tunjukan kesuksesannya berbisnis kuliner.

Hal tersebut ditunjukan oleh Ruben setelah meresmikan kantor baru untuk bisnis kuliner miliknya.

Tak tanggung-tanggung, Ruben mendesain kantor barunya tersebut dengan fasilitas yang lengkap.

Baca Juga : Makan Bareng Ruben Onsu, Eko Patrio Rasakan Sepiring Nasi Lemak Seperti Ayam Geprek

Ia pun meresmikan kantor barunya tersebut hanya dengan botol air kemasan.

Sudah jadi bos dari 3.400 karyawan

Berbeda dengan kehidupannya saat masih remaja, kehidupan Ruben sekarang sudah jauh lebih baik.

Setelah sukses menjadi presenter, pebisnis kuliner ayam geprek, serta YouTuber, Ruben mengantongi kekayaan yang jumlahnya tidak sedikit.

Aset suami Sarwendah Tan ini bisa dibilang banyak, bahkan keluarganya punya villa mewah dengan kebun lengkap dan sawah.

Saat ini Ruben bahkan menjadi seorang bos dari 3.400 karyawan restoran ayam geprek.

Total restoran spesialis ayam geprek yang dimilikinya bahkan sudah memilih jumlah cabangnya hampir 100.

Baca Juga : Jauh-jauh Liburan ke Dubai, Ruben Onsu dan Sarwendah Tetap Pilih Restoran Indonesia, Ini yang Jadi Alasannya

Tak puas dengan ayam geprek, suami Sarwendah kini mencoba berjualan minuman dan bakso.

Melansir Kompas.com, Ruben pun blak-blakan mengenai penghasilannya.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini

 

Ruben mengaku bahwa penghasilan terbesar tetap Ia dapatkan dari profesi sebagai presenter yang mengisi acara televisi.

Ia mengatakan, "Jauh, sama TV jauh, tetap saya pekerjaan penghasilan lebih banyak dari TV sih.”

Sementara itu, penghasilan dari bisnis kuliner ayam geprek jumlahnya tak begitu banyak, “Dari ayam 15 ribu aja,” tandas Ruben.

Ruben juga mengatakan bahwa penghasilan dari saluran YouTube The Onsu Family bukan prioritas.

 

"Karena banyak YouTuber hebat sih sekarang ini, yang kontennya menarik, kreatif-kreatif. Saya mungkin lebih suka kreatifitas saya, saya tuangkan di TV," ujar Ruben.

Bagi Ruben, wadah untuk menyalurkan kreativitas harus dibagi.

Ia tak ingin semua saluran dikuasai olehnya.

Ruben memaparkan, “Kan orang sudah ada bagiannya, kalau kita sudah eksis di TV, sudah eksis di YouTube, ya namanya kita enggak ngasih bagian buat orang sih.”

Baca Juga : Siap-Siap Takjub Melihat Megahnya Kantor Baru Ruben Onsu untuk Bisnis Kulinernya, Bukti Disantet Malah Makin Kaya!

Resmikan kantor baru

Guna memudahkan mengatur bisnis kuliner miliknya, Ruben memilih mendirikan sebuah perusahaan.

Perusahaan ini bahkan sudah memiliki gedung sendiri yang baru saja diresmikan.

Tak tanggung-tanggung, kantor baru milik Ruben ini memiliki ragam fasilitas yang mumpuni.

Kantor Baru Ruben Onsu

Selasa (8/1) kemarin, Ruben pun memperlihatkan kantor yang sudah siap ditempati itu.

Dekorasi kantornya dibuat super nyaman karena didominasi warna abu-abu muda dan hitam.

 

Meski miliki kantor baru, Ruben justru menggelar acara syukuran dengan cara sederhana.

Acara peresmian tersebut diunggah langsung oleh Ruben dalam akun instagramnya.

Tampak Ruben memilih mengadakan pengajian dan acara potong tumpeng dalam peresmian kantor baru tersebut.

 

Acara juga digelar sangat sederhana, selain tumpeng para tamu yang diundang Ruben juga hanya disuguhkan dengan air botol kemasan.

Meski sudah jadi juragan kuliner kaya raya, Ruben tetap menjadi seorang pengusaha yang sederhana.

Baca Juga : Ruben Onsu Ajak Keluarga Besar Kulineran Di Dubai, Cantik dan Modisnya Ibunda Sarwendah Jadi Sorotan!