Tips Sukses Membuat Puding Lapis Cantik, Untuk Hidangan Istimewa Saat Imlek

By Dwi, Jumat, 18 Januari 2019 | 14:45 WIB
Tips Sukses Membuat Puding Lapis Cantik, Untuk Hidangan Istimewa Saat Imlek ()

Sajiansedap.id - Untuk bisa membuat puding lapis yang cantik saat imlek nanti, simak tips sukses berikut ini.

Puding yang sukses bisa dilihat dari tampilan, rasa dan teksturnya.

Apalagi untuk disajikan saat Imlek bareng keluarga.

Untuk rasa dan tekstur tergantung resep yang kita pakai.

Baca Juga : Resep Membuat Puding Kacang Hijau, Deskripsi Sesungguhnya dari Puding Lezat

Tapi kalau soal tampilan, sangat tergantung dari kreativitas yang digunakan dalam membuat puding.

Tapi, hal yang paling sering kita jumpai adalah lapisan antar puding sering sulit menempel.

Karena itu, tips ini wajib disimak supaya sukses membuat puding lapis yang cantik.

Variasi Puding Lapis

Salah satu cara untuk mengkreasikan puding lapis adalah memainkan tebal lapisan.

Misal, tebal, tipis, tipis, tebal, dan seterusnya.

Isi sebagian lapisan dengan bahan tertentu seperti buah, biskuit, atau kelapa.

Baca Juga : Resep Membuat Puding Kacang Tanah, Sekali Coba Pasti Langsung Ketagihan!

Miringkan gelas ketika melapis supaya lapisan yang terbentuk menjadi miring, lalu setelah beberapa lapis, tegakkan kembali.

Kemudian lapis puding dalam gelas yang berdiri.

Puding Lapis Cantik

Lapisan berikut dituang kalau lapisan pertama sudah berkulit.

Cara mengetahuinya, sentuh permukaan puding.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini

Tidak perlu harus ditunggu sampai keras.

Kalau tak ada cairan melekat di jari lkita, puding berikut sudah boleh dituang.

Ketika dituang, adonan harus habis mendidih.

Baca Juga : (Video) Resep Membuat Puding Avocado Cokelat, Dessert Nikmat yang Tak Cukup Satu Potong

Jadi bila sudah hangat atau dingin, panaskan lagi.

Setiap kali memanaskan, tambahkan 2 sendok makan air, sebagai pengganti cairan yang menguap akibat dipanaskan.

Karena adonan puding dituang, sebelum lapisan di bawahnya beku, maka menuangnya harus hati-hati.

Jangan dituang dari panci, tetapi dituang perlahan-lahan dengan sendok sayur.

Sambil menunggu tiap lapisan puding dingin, cetakan berisi puding boleh direndam di dalam air biasa

Jangan Masukkan Dalam Lemari Es

Pendinginan di kulkas, mengakibatkan lapisan jadi basah dan berembun hingga tiap lapisan tidak bisa saling menempel.

Baca Juga : Resep Membuat Puding Teh Hijau Blueberry, Paling Pas Jadi Penutup Makan Siang

Jika sudah berhasil membuat puding lapis yang cantik untuk hidangan berbuka istimewa, jangan lupa hadirkan pula vla teman puding supaya rasanya makin mankyus.

Dijamin keluarga pasti menyambut hidangan ini dengan gembira.

Jangan lupa dipraktekkan saat Imlek nanti ya.

 Baca Juga : Resep Membuat Puding Avokad Susu Kedelai, Puding Lezat yang Pasti Kaya akan Gizi