Akui Senang Dijodohkan dengan Putri Adjie Massaid, Dul Ungkap Sifat yang Bikin Tertarik, ‘Dia Bisa Makan di Mana Saja’

By Lena Astari, Kamis, 17 Januari 2019 | 14:36 WIB
Dul Jaelani dan Aaliyah Massaid saat ditemui Grid.ID di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan pada (Grid.ID/Ria Theresia Situmorang)

Tak Mau Pacaran

Ditemui terpisah dari acara tersebut, Dul sempat mengungkapkan bahwa ia tak mau berpacaran.

Hal itu lantaran ia percaya di dalam keyakinannya, pacaran itu dilarang.

"Kan dalam agama Islam setahu saya pacaran nggak baik, ada yang bilang haram."

"Jadi lebih baik temenan saja. Saya juga bilang ke Aaliyah kalau saya mau fokus ke musik. Saya masih pria yang labil banyak kekurangan," ujar Dul.

Baca Juga : Rayakan Tahun Baru dengan Dinner Mewah, Isi Villa Rp 40 Juta Maia Estianty Terekspos Untuk Pertama Kalinya

 

Lebih lanjut, Dul menegaskan ia dan Aaliyah sama-sama masih muda dan mencari jati diri masing-masing.

Kalau memang jodoh, dan Dul sukses di dunia musik, ia akan mengajak Aaliyah menikah saja.

"Kita masih cari jati diri masing-masing, insyaallah kalau saya berhasil di dunia musik dan Aaliyah juga berhasil kariernya ya kita mending langsung nikah saja," pungkas Dul.

Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Akui Senang Dijodohkan, Dul Jaelani Beberkan Sifat Aaliyah Massaid yang Buatnya Tertarik

Baca Juga : Anaknya Tawarkan Minuman Saat Dirinya Pulang, Reaksi Ringgo Agus Rahman Bikin Terharu Warganet karena Hal Ini!