SajianSedap.com – Bawaan Nikita Mirzani saat jalan-jalan ke Jepang bikin geleng-geleng kepala, deh!
Pasalnya, wanita cantik ini seperti ingin jualan indomie rebus.
Nama Nikita Mirzani memang yang tidak pernah habis diperbincangkan.
Kali ini, Niki, panggilannya, memilih untuk babymoon sejenak di Jepang.
Baca Juga : Unggah Foto Makanan yang Sama, Nikita Mirzani Kepergok Nonton Bareng Vicky Nitinegoro?
Tapi Ia tidak sendirian, nih.
Kedua sahabatnya Kalina Octaranny dan Fitri Salhuteru bersama keluarga mereka juga menemaninya.
Sebelum berlibur ke Jepang, Niki sempat memamerkan uang di media sosial.
Pamer Uang Di Instagram
Bukan Nikita Mirzani jika tanpa sensasi.
Sebelum berlibur, dirinya sempat mengunggah tumpukan uang yang dijejerkan pada sebuah meja berwarna putih.
Uang yang dipamerkan itu tidak bermata uang rupiah, lo.
Wanita yang berusia 32 tahun ini, memperlihatkan setumpuk uang dalam mata uang dolar Amerika dan yen.
Tampak masing-masing jumlah pecahan sekitar 10 lembar uang 100 dollar AS serta 50an lembar uang 10 ribu yen.
“Enjoy my babymoon... ga perlu pke sertifikat kan @nikitamirzanimawardi_17”, tulisnya.
Artikel Berlanjut Setelah video Berikut Ini.
Unggahannya tersebut langsung di komentari warganet.
Banyak yang melontarkan candaan kepada wanita kelahiran 17 Maret 1986 itu.
Seperti akun @alfionitaruyen yang menulis “Minta selembar kak @nikitamirzanimawardi_17 buat bayar kos hehe”.
Dikira Mau Jualan Indomie Rebus
Pada hari Selasa, 22 Januari 2019, Kalina memperlihatkan barang bawaan yang Ia siapkan untuk berlibur dengan Niki.
Barang bawaannya ini membuat mereka sampai dikira akan berjualan indomie rebus di Jepang, lo!
Hal ini terjadi karena mantan istri Dedy Corbuzer ini, membawa bon cabai di dalam tas.
Sebenarnya tidak ada yang aneh dengan barang bawaannya tersebut, namun jumlah yang dibawa terhitung terlalu banyak, nih.
Dalam akun instagram pribadinya, nampak belasan botol boncabai tertata rapih dalam sebuah tas.
Bukan hanya itu saja, ibu dari Azkanio Nikola Corbuzer ini, juga membawa satu pak saus sambal dalam julah yang besar.
Belum lagi sebotol saus sambal bermerek berbeda yang terlihat dalam fotonya itu.
Kalina juga menulis dalam unggahanya, “Liburan apa mau jualan indomie rebus sih kita? Bon cabenya segambreng”.
Wah, buat apa ya, bon cabe dan saus sebanyak itu mereke bawa ke Jepang?