Resep Membuat Kering Tempe Dan Kentang, Enggak Bohong Enak Banget!

By Dwi, Kamis, 7 Februari 2019 | 10:00 WIB
Resep Masak Kering Tempe Dan Kentang ()

Sajiansedap.com – Bikin keringan sendiri di rumah dengan resep membuat Kering Tempe Dan Kentang ini, yuk. 

Enak dijadikan lauk sampai stok makan seminggu kedepan.

Waktu: 45 Menit

Sajian: 450 Gram

Bahan:400 gram tempe, potong 1x1x4 cm, goreng kering200 gram kentang, iris tipis, goreng kering50 gram kacang tanah, goreng matang5 buah cabai merah, buang bijinya, potong serong, tumis2 sendok makan bawang merah goreng2 lembar daun salam4 lembar daun jeruk, potong-potong50 gram gula merah1 1/2 sendok teh garam1 sendok teh air asam, dari 1 sendok teh asam dan 1 sendok makan air2 sendok makan minyak, untuk menumis

Bumbu Halus:4 siung bawang putih2 cm lengkuas2 cm kunyit, bakar

Cara Membuat Kering Tempe Dan Kentang:

1. Tumis bumbu halus, daun salam, dan daun jeruk sampai harum.

2. Tambahkan gula merah. Aduk sampai larut.

3. Masukkan tempe, kentang, kacang, cabai, dan bawang goreng. Aduk rata.Tambahkan garam dan air asam sambil diaduk –aduk sampai kering.

Baca Juga : Resep Membuat Kering Tempe Cabai Hijau, Kelezatannya Bikin Jatuh Hati