Minta Maaf Karena Merepotkan, Ani Yudhoyono Bahkan Tak Boleh Minum Air yang Sudah Dibuka Lebih dari 2 Jam

By Virny Apriliyanty, Jumat, 22 Februari 2019 | 07:32 WIB
Minta Maaf Karena Merepotkan, Ani Yudhoyono Bahkan Tak Boleh Minum Air yang Sudah Dibuka Lebih dari 2 Jam (Instagram.com/@aniyudhoyono)

Dokter melarang Ani Yudhoyono meminum air yang sudah dua jam terbuka.

Jadinya, Ani Yudhoyono harus minum dalam botol-botol kecil supaya tidak sampai dua jam airnya sudah habis.

Baca Juga : Bukan Cuma Dikirimi Buah Oleh Para Pejabat, Ani Yudhoyono Juga Mendapat Hadiah Spesial dari Sang Cucu Saat Dirawat

"Teman-teman Memo selama dirawat. Karena Memo tidak boleh minum air yang sudah 2 jam terbuka, jadi dicari botol kecil yg tidak sampai 2 jam habis.", tulisnya pada instagram story.

Annisa pun mengupload foto botol air minum yang selama ini diminum Ani Yudhoyono.

Nah, ke depannya, Annisa nampak ingin memberikan mertuanya minum air zam-zam.

Annisa Pohan mencari air untuk Ani Yudhoyono

Karena itu, Ia bertanya apakah warganet yang tahu dimana bisa membeli air zam-zam dalam kemasan botol kecil.

"Ada ga ya zam-zam dalam kemasan botol kecil yg bisa dibeli di Indonesia. Biasa kalau lagi umroh / haji suka ada di Saudi Arabia", lanjutnya lagi.

Baca Juga : Bikin Pangling, Begini Jadinya Kalau Ani Yudhoyono Belanja Perabot Dapur Sendiri ke Pasar