Sudah Makmur Dinikahi Sekretaris Menteri, Bella Saphira Justru Buka Warung Makan Seafood

By Raka, Jumat, 22 Februari 2019 | 18:15 WIB
Jadi istri pejabat TNI, Bella Saphira buktikan jadi istri mandiri dengan buka restoran seafood ()

SajianSedap.com - Tak lama tampil di layar kaca, Bella Saphira justru dinikahi oleh sekretaris Menteri.

Ia pun kini disibukan dengan menjadi seorang Persit karena sang suami merupakan pejabat di TNI.

Meski sudah makmur menjadi seorang istri pejabat, Bella Saphira buktikan mampu hidup mandiri.

Ia pun juga memilih membuka usaha warung makan seafood.

Memilih jadi mualaf

Seperti diketahui, tahun 2013 lalu, Bella sempat membuat geger publik karena tiba-tiba menjadi mualaf.

Baca Juga : 6 Tahun Jadi istri Pejabat, Tampilan Bella Saphira Saat Makan dengan Adiknya Ini Bikin Pangling

Hal ini lantaran dirinya dinikahi oleh Perwira Tinggi TNI, Mayor Jenderal H. Agus Surya Bakti.

Dikutip dari Bangkapos.com, tepat pada Ramadhan tahun 2013 silam, Masjid Istiqlal menjadi saksi dengungan kalimat syahadat yang diucapkan oleh wanita bernama lengkap Bella Saphira Veronica Simanjuntak ini.

Keputusan ini adalah sesuai keinginan hati Bella sendiri.

Perpindahan keyakinan Bella diduga ditentang keras oleh keluarga besar.

Ayahnya adalah seorang Ketua Majelis di gereja HKBP saat itu.

Bella dan Agus pun tetap melangsungkan pernikahannya pada Agustus 2013, meski tak dihadiri keluarga besar Bella.

Sebelumnya, sang suami pernah menjabat sebagai Deputi Bidang Pencegahan BNPT.

Bella Saphira

Tapi, sejak akhir September 2018 ini, sang suami mengemban tugas baru sebagai Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan.

Bella Saphira ternyata kini betul-betul menikmati perannya sebagai istri.

Otomatis, kehidupan Bella kini dipenuhi dengan padatanya aktifitas sebagai istri TNI.

Baca Juga : Berita Terpopuler Hari Ini, Makanan Penyebab Zainal Abidin Domba Meninggal Hingga Momen Bella Saphira dengan Anak Tirinya

Ia juga telah betul-betul mundur dari dunia keartisan dan sama sekali tidak pernah lagi muncul di layar kaca.

Buka warung makan

Tunjukan mampu mandiri meski jadi istri pejabat, Bella Saphira membuka warung makan seafood.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini

Usaha barunya ini ia unggah dalam akun instagramnya.

Tampak dirinya bersama seorang wanita yang diduga sebagai rekanannya dalam membuka tempat makan ini.

Ia pun juga sedikit menunggah beberapa menu andalan dalam usaha kulinernya tersebut.

Restoran Bella Saphira

Mulai dari olahan kepiting, kerang hingga lalapan yang kian lengkap dengan variasi sambal.

Ia juga mengungkapkan bahwa setiap makanan yang dari usahanya tersebut memiliki rasa yang cocok dengan lidah orang Indonesia.

Sehingga pasti miliki rasa yang sangat enak dan lezat.

Baca Juga : Dulu Tak Akur Hingga Cekcok, Kini Bella Saphira Pamer Momen Harmonis Makan Bersama 2 Anak Tirinya

Usahanya ini juga mendapat respon positif dari warganet.

Banyak dari warganet yang memuji Bella dan mendoakan agar usahanya tersebut sukses.

Wah, kiranya Sase Lovers tertarik mencoba makan di usaha Bella Saphira ini?

Salah satu menu dari restoran Bella Saphira