Seorang Anak Berusia 8 Tahun Harus Jalani Operasi Karena Perutnya Membengkak, Dokter Syok Temukan Hal Ini

By Novia, Rabu, 6 Maret 2019 | 18:45 WIB
Seorang Anak Berusia 8 Tahun Harus Di Operasi Karena Perutnya Membengkak, Dokter Syok Temukan Benda Ini (Mirror.co.uk)

SajianSedap.com – Seorang anak berusia 8 tahun harus jalani ioperasi karena perutnya membengkak.

Dokter syok ketika menemukan hal ini.

Kelainan makan seseorang secara ekstrem sering disebut dengan PICA.

PICA ini biasanya diawali dengan ketertarikan menyantap makanan yang berbeda dengan orang normal lainnya.

Baca Juga : Putra Nycta Gina Alami Kelainan Bibir dan Lidah Hingga Tak Bisa Menyusu, Operasi Jadi Jalan Keluarnya

Biasanya, orang yang memiliki kelainan ini tidak bisa menahan keinginan untuk mencicipi benda atau sesuatu selain makanan.

Benda-benda tersebut bisa saja seperti kapur, tanah, semen dan sebagainya.

Penderita kelainan ini biasanya dimulai dari masa anak-anak.

Hal inilah yang terjadi pada seorang gadis berusia 8 tahun ini.

Perut Membengkak

Seorang gadis berusia 8 tahun terpaksa harus menjalani operasi saat perutnya membengkak.

Pada awal Februari 2019, gadis kecil bernama Feifei jatuh sakit selama seminggu.

Bukan hanya itu saja, Feifei juga mengalami gejala muntah dan sakit perut yang parah.

Ibunya memperhatikan perut Feifei yang membengkak.

Baca Juga : Berubah Drastis Jadi Makin Langsing, Siapa Sangka Tina Toon Pernah Derita Kelainan Mental, Bikin Ngeri!

Ia pun membawa putrinya ke rumah sakit Donghua di Guangdong, Cina selatan, untuk perawatan.

Dr. Tang Shilong akhirnya mengambil sebuah tindakan bilas lambung pada Feifei untuk mengosungkan isi perutnya.

Namun, setelah dikosongkan Dr. Tang tidak mendapatkan sisa makanan apapun.

Artikel Ini Berlanjut Setelah Video Berikut Ini.

Karena heran, Ia pun melakukan CT scan pada Feifei.

Dr. Tang pun kaget karena menemukan benjolan besar rambut kusut dengan sisa makanan.

Dr, Tang pun mengaku tidak bisa melakukan endoskopi karena perut Feifei menunjukan tanda-tanda kalsifikasi.

Akhirnya, Dr. Tang pun melakukan tindakan operasi dan berhasil menghilangkan 1.5 kg bola rambut dari perut feifei.

Seorang Anak Berusia 8 Tahun Harus Di Operasi Karena Perutnya Membengkak, Dokter Syok Temukan Benda Ini

Baca Juga : Kisah Ashanty Lolos dari Maut Akibat Derita Radang Selaput Otak, Makanan Ini Jadi Pendukungnya

Makan Rambut Bertahun-tahun

Menurut Dr. Tang, bola rambut itu tidak akan sebanyak itu jika baru memakannya dalam waktu singkat.

Sang ibu pun menjelaskan jika Feifei memiliki kebiasaan memakan rambut dari usia dua tahun.

Ibunya sudah berusaha menghentikan kebiasaan anaknya selama bertahun-tahun.

Akhirnya, pada awal tahun 2019, anaknya mengaku sudah menghentikan kebiasaannya tersebut.

Seorang Anak Berusia 8 Tahun Harus Di Operasi Karena Perutnya Membengkak, Dokter Syok Temukan Benda Ini

Tapi yang terjadi malah sebaliknya, Feifei sepertinya masih memiliki kebiasaan memakan rambut sampai perutnya menjadi membengkak.

Gejala PICA yang dialami Feifei jelas sangat buruk untuk perkembangannya.

Dr. Tang mengingatkan untuk para orang tua untuk mengawasi anak-anak mereka jika makan hal-hal yang tidak biasa.

Sekarang Feifei sudah pulih dan mulai menyantap makanan.

Menakutkan sekali ya, kelainan makanan yang satu ini.

Bagi para ibu mulai sekarang harus peka dengan kelainan seperti ini.

 Baca Juga : 5 Resep Bayam Favorit Ini Pasti Bikin Si Kecil Jadi Doyan Makan Sayur!