SHARP Healsio Automatic Cookware, Masak Praktis Zaman Now!

By Sajian Sedap, Jumat, 22 Maret 2019 | 11:00 WIB
Ibu rumah tangga butuh alat praktis dalam memasak untuk keluarga. (iStock)

SajianSedap.com – Segala sesuatu yang praktis tampaknya sudah menjadi kebutuhan utama kaum urban saat ini.

Bahkan dalam kebutuhan memasak sekalipun.

Kemudahan dalam memasak juga langsung dirasakan Ibu rumah tangga muda saat ini yang masih merasa resah jika tidak bisa memasak ataupun takut masakannya jadi tidak lezat.

Mobilitas tinggi membuat para Ibu rumah tangga juga cukup kesulitan dalam memasak untuk keluarga.

Namun, kekhawatiran tersebut pasti langsung sirna dengan hadirnya solusi dari SHARP.

SHARP tidak asing ditelinga masyarakat Tanah Air.

Ragam peralatan rumah tangga modern dengan inovasi yang telah teruji membuat SHARP selalu menjadi pilihan utama setiap keluarga di Indonesia.

Seperti produk terbaru dari SHARP, Healsio Automatic Cookware.

SHARP Healsio Automatic Cookware bisa menjadi solusi masak praktis zaman now!

Easy Healthy Tasty

Easy Healthy Tasty menjadi tagline dari SHARP Healsio Automatic Cookware yang hadir dengan beragam keunggulan.

Dari keunggulan pertama saja, produk ini sudah pasti memanjakan para Ibu rumah tangga.

Healsio Automatic Cookware memiliki fitur yang bernama Automatic Heating.

Fitur ini dapat mengatur secara otomatis tingkat panas saat memasak yakni dengan suhu tinggi, sedang dan rendah.

Diproduksi dengan material tangguh seperti stainless untuk inner pot dan aluminium untuk outer-nya, Healsio Automatic Cookware memiliki dua sensor.

Kehadiran steam censor dan temperature censor membuat Anda tidak perlu khawatir masakan akan gosong atau makanan meluap keluar dari alat masak.

Hal ini sangat membantu Ibu rumah tangga di rumah bisa memasak sambil santai dan tidak perlu lagi berlama-lama berada di depan alat masak.

Sistem pengadukan otomatis

Bukan cuma berlama-lama di depan alat masak, terkadang waktu seharian penuh dihabiskan seorang Ibu rumah tangga hanya untuk memasak.

Keluarga di rumah banyak yang menyukai olahan rendang?

Salah satu kesulitan dalam membuat rendang adalah proses pengadukan yang perlu dilakukan secara berulang-ulang.

Tak cuma rendang, terkadang Anda pasti membutuhkan waktu yang lama hanya untuk mengaduk bumbu agar mampu meresap sempurna dalam masakan.

Tentunya hal tersebut juga cukup menguras waktu Anda sehingga tak bisa melakukan aktifitas lain.

Namun, itu semua bisa langsung diatasi dengan fitur Automatic Stirring dari Healsio Automatic Cookware.

Fitur unggulan dari produk ini memiliki 330 pola pengadukan gerakan memutar yang disesuaikan dengan jenis dan jumlah olahan masakan.

Jadi kini tak perlu lagi beli di luar rumah, cukup kreasikan langsung masakan di rumah dengan mudah menggunakan fitur automatic stirring dari Healsio Automatic Cookware.

Sharp Healsio

Masak Sambil Kerja? Bisa!

Sering kali dalam membuat masakan, Anda akan dibuat pusing dengan ‘membuat masakan apa hari ini?’ atau ‘Apakah buat masakan yang sama dengan kemarin bikin keluarga bosan?’

SHARP Healsio Automatic Cookware langsung bisa menjadi solusi dari kekhawatiran itu semua.

Produk ini memiliki tujuh pilihan tombol untuk memasak jenis makan tertentu.

Mulai dari simmer, boil, steam, curry, soup, noodle, dessert dan ferment dengan waktu pilihan masakan yang tersedia.

Anda cukup mengatur dan memilih sesuka hati, masakan apa yang diinginkan.

Bahkan lebih hebat lagi, Anda bisa bisa mengatur waktu penyajian hingga rentang waktu 12 jam!

Keunggulan ini disebut dengan Timer Cooking.

Jadi, Anda bisa memasukkan bahan masakan pada pagi hari di dalam Healsio Automatic Cookware dan di setting waktu makan malam Anda. Sehingga pada saat Anda pulang ke rumah, makanan sudah matang dengan sempurna.

Wah, hadir dengan ragam keunggulan pasti makin mudah dalam membuat masakan enak nih dengan SHARP Healsio Automatic Cookware.