Festival Jajanan Bango 2019, Tetap Menjaga Tradisi Warisan Kuliner Nusantara

By Raka, Minggu, 17 Maret 2019 | 15:15 WIB
Festival Jajanan Bango 2019, Tetap Menjaga Tradisi Warisan Kuliner Nusantara (SajianSedap.com / Raka)

Di pintu masuk, para pengunjung akan melihat sejarah sekaligus sedikit pengetahuan dari penggunaan kacang kedelai pilihan yang digunakan Kecap Bango.

Konsep ini tentu merupakan sebuah pembeda dari festival makanan pada umumnya.

Dikutip dari wartakota, Foods Director PT Unilever Indonesia Tbk Hernie Raharja mengatakan Bango mempunyai misi sosial untuk melestarikan dan memajukan kuliner Indonesia.

Caranya dengan membantu mempopulerkan dan menyejahterakan para penjaja makanan tradisional di Indonesia di pelaksanaan Festival Jajanan Bango ini.

Edukasi pengunjung di area depan Festival Jajanan Bango 2019

 

"Tahun ini, FJB 2019 kami gelar untuk mengedepankan pentingnya eksistensi dan peranan para penjaja kuliner lintas generasi agar kelezatan asli kuliner Indonesia dapat terus diapresiasi dan dinikmati hingga nanti," ujar Harnie dilokasi, Sabtu (16/3/2019).

 

Tidak hanya itu, Festival Jajanan Bango 2019 juga dihadirkan dalam tampilan dan suasana yang lebih segar dan interaktif.

Hal ini agar dapat lebih dinikmati oleh seluruh pengunjung, terutama generasi muda.

Padat pengunjung

Berlokasi di pusat kota, FJB 2019 begitu disambut antusias para pengunjung.

Baca Juga : Tirta Lie Festival, Sensasi Menikmati Bakmi Hingga Nasi Campur Terbaik Se-Jabodetabek!