#SahabatSayur Sering Pakai Bawang Putih untuk Sembuhkan Jerawat? Ternyata Efeknya Sampingnya Mengerikan

By Virny Apriliyanty, Jumat, 29 Maret 2019 | 09:45 WIB
#SahabatSayur Sering Pakai Bawang Putih untuk Sembuhkan Jerawat? Ternyata Efeknya Sampingnya Mengerikan ()

SajianSedap.com - Sejak dulu, bawang putih dipercaya ampuh menyembuhkan jerawat

Jadinya, jangan heran kalau #SahabatSayur menggunakannya sebagai bahan alami mengusir jerawat. 

Namun, ternyata hal ini tidak benar dan malah ada efek sampingnya, lo.

Baca Juga : #SahabatBuah Suka Makan Pepaya? Coba Intip Diet Pepaya yang Bisa Turunkan Berat Badan dalam 5 Hari!

Jerawat mungkin menjadi salah satu permasalahan kulit yang paling sering terjadi.

Perempuan tentu punya beragam cara untuk mengatasi masalah jerawat membandel.

Mulai dari menggunakan obat dokter hingga meracik sendiri obat jerawat dari bahan alami.

Salah satu bahan alami yang sering digunakan untuk mengobati jerawat ialah bawang putih.

Tapi sebenarnya amankah menggunakan bawang putih sebagai obat jerawat?

Yuk kita simak penjelasan selengkapnya!

Bawang Putih Tak Cukup untuk Obati Jerawat

Seorang vlogger kecantikan, Farah Dukhai berbagi kisah mengobati jerawatnya dengan menggunakan bawang putih.

Ia bahkan membagikan video tutorial cara mengoleskan bawang putih pada area wajah yang berjerawat.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini. 

Baca Juga : #SahabatSayur Jangan Pernah Buang Daun Singkong dalam Nasi Padang, Ini Efek Baiknya Bagi Tubuh

Farah membiarkan jerawat yang dioles bawang putih tersebut selama satu malam.

Akhirnya jerawat tersebut berhasil mengempis.

Dilansir dari Cosmopolitan, bawang putih memang memiliki kandungan allicin, zat yang bisa mengurangi kemerahan dan meredakan jerawat.

Meski begitu, seorang dermatologis, Dr Philippa Lowe sesungguhnya tidak menganjurkan penggunaan bawang putih sebagai obat jerawat.

"Ada banyak tumbuhan yang memiliki kandungan antimicrobial, termasuk Allicin, tetapi bawang putih tak cukup menyembuhkan jerawat,” jelasnya.

Selain itu, ia mengungkap jika bawang putih bisa menyebabkan kulit melepuh.

Baca Juga : Ingin Melahirkan Anak yang Sehat? #SahabatSayur dan #SahabatBuah Wajib Konsumsi Sayur dan Buah Ini

“Sebab, ketika bawang putih digosokkan ke area berjerawat dapat menyebabkan radang bahkan membuat melepuh,” jelasnya.

Dr. Philippa lebih menyarankan untuk kita menggunakan obat jerawat gel yang dijual di pasaran dengan kandungan bahan alami.

Pastikan juga untuk memerhatikan produk obat jerawat, pilihnya obat jerawat yang sudah teruji aman.

Kalau Anda punya cara tersendiri tidak untuk atasi masalah jerawat?

Baca Juga : Bukan Cuma Baik untuk ASI, Ranjang #SahabatSayur Bersama Pasangan Bisa Semakin 'Bergetar' Jika Makan Daun Katuk