Bahkan saat masih menjadi presiden, jarang terlihat SBY tanpa Ani Yudhoyono.
“Bapak gak bisa kalau gak ada Ibu. Makanya selama Bapak menjabat, kita gak pernah liat bapak sendirian tampil.”, lanjut Annisa.
Ia juga mengatakan bahwa mertuanya merupakan pusat energi keluarga.
“Bisa dibilang begitu, strength-nya satu keluarga itu ada di Bu Ani, Ibu Ani adalah energi dan kita mengelilinginya.”, tutup Annisa.
Yuk, kita doakan semoga Ani yudhoyono segera sembuh dan bisa kembali menjadi energi dalam keluarga SBY serta Indonesia.