“Begitu tau kita semua memang keluarga langsung seperti dilempar dari atas gedung, langsung drop banget.”, kata Annisa Pohan.
Di banyak waktu, tangis Annisa pun sering jatuh kala menceritakan kondisi sang mertua yang begitu dicintainya.
Ajarkan Resep Telur Ceplok kepada Annisa Pohan
Nah, Sabtu (13/4) lalu, akun Youtube INews mengunggah video wawancara ekslusif dengan Annisa Pohan.
Dalam video itu, Annisa menceritakan kalau Ani Yudhoyono punya resep telur andalan.
Namun, Annisa Pohan malah akui selalu gagal membuat telor ceplok ala sang mertua, lo.
Kata Annisa, telur ceplok ala Ani Yudhoyono ini disukai seisi rumah.
"Memo (panggilan Ani Yudhoyono) kalau bikin telur ceplok gak tau enak banget. Padahal telur ceplok sebenarnya kan gitu aja, ya. Tapi kalau Memo yang bikin enak banget".
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.