Kejutan Ulang Tahun Ardie Bakrie
Tepat pada jam 12 malam, Ardi memberikan kejutan pada Nia Ramadhani pada 16 April 2019.
Namun bukan dengan kado tas mahal atau kue bertingkat, Ia hanya menyiapkan selembar biskuit kesukaan istrinya!
Saat persiapan, Ardi mengabadikannya di Instagram Story.
Di dapur, Ia menyiapkan sendiri biskuit yang kemudian diberikan lilin.
"Aduh, namanya suami kurang romantis, jadinya ini lagi mau siap-siap untuk ulang tahun istri. Jadinya ada kue biskuit kesukaannya dia, terus cari lilin, nih kayaknya tinggal ditaruh kayak gini aja ya. Semoga dia suka deh, udah hampir waktunya. See you guys," kata Ardi sambil merekam.
Kemudian Ardi segera pergi ke kamar tidur mereka untuk memberikan kejutan.
Nia yang tengah tertidur dengan Mikhayla pun langsung terbangun karena Ardi menyanyikan lagu Happy Birthday dan menyalakan lampu.