Viral Lion Air Wajibkan Bocah 3 Tahun Bawa Barang Sendiri, Padahal Orang Tuanya Sampai Buang Plastik Berisi Makanan

By Raka, Senin, 29 April 2019 | 15:45 WIB
Viral Lion Air Wajibkan Bocah 3 Tahun Bawa Barang Sendiri, Padahal Orang Tuanya Sampai Buang Plastik Berisi Makanan (Dok. Angkasa Pura I via Kompas.com)

SajianSedap.com - Baru-baru ini heboh informasi maskapai Lion Air minta bocah 3 tahun bawa barang sendiri ke kabin pesawat.

Padahal orang tua sang bocah sudah rela membuat plastik berisi makanan.

Tak terima dengan hal tersebut, orang tua dari sang bocah juga melaporkan hal ini ke pihak berwajib.

Maskapai pesawat Lion Air kembali menuai kritik dari penumpangnya.

Seperti Grid.ID kutip dari akun instagram @newdramaojol.id yang menuangkan kekecewaan satu keluarga calon penumpang.

Dalam ceritanya disebutkan bahwa sang penumpang bergerak dari bandara Husein Sastranegara Bandung.

Baca Juga : Upload Foto Olahan Quaker Oats dan Dapatkan Liburan Gratis ke Bangkok dan Malang!

Sempat buang plastik berisi makanan

Satu keluarga ini pun bertujuan untuk pergi ke Kualanamu, Medan.

Kendala dimulai kala maskapai tak mengizinkan barang bawaan yang dianggap terlalu banyak.

Sang penumpang sadar bahwa maskapai membatasi jumlah beban bagasi maksimum 7 kg per orang.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini

 

Kala itu ada 4 orang dewasa dan 2 anak kecil yang turut ikut dalam perjalanan tersebut.

Dengan barang bawaan 6 tas dan dua kantong plastik yang berisi makanan dan air mineral.

Tak berselang lama pihak Lion Air pun mempermasalahkan kantong plastik yang kala itu dibawa.

Karena tak ingin memperpanjang masalah, akhirnya sang penumpang pun merelakan kantong plastik yang berisi makanan tersebut dan membuangnya.

Baca Juga : Selepas Foto dengan Latar Belakang Camilan, Tantri Namirah Unggah Cerita Sedih Keluarga yang Jadi Korban Pesawat Lion Air JT 610

Kemudian masalah muncul lagi ketika pihak maskapai tak mengizinkan barang bawaan anak dibawa oleh orangtuanya.

Pihak Lion Air berkelit bahwa masing-masing penumpang harus membawa barang bawaannya sendiri tanpa memberikan solusi.

lIon Air minta anak-anak bawa barang bawaannya masing-masing

Akhirnya dengan berat hati, keluarga inipun terpaksa membeli tiket yang baru.

Mereka pun mengungkap telah melaporkan ke polisi namun belum mendapatkan respon.

Semoga kejadian serupa tidak terulang kembali.

Dan kasus ini menjadi bahan pembelajaran maskapai penerbangan di Indonesia.

Baca Juga : Pesawat Lion Air yang Ditumpangi Suaminya Bermasalah, Begini Reaksi Nina Zatulini yang Sedang Suapi Anak di Rumah

Artikel ini telah tayang di grid.id dengan judul "Lion Air Haruskan Anak di Bawah Umur Bawa Barang Miliknya Sendiri, Seorang Penumpang Ungkap Rasa Kecewanya"