Unik! Begini Cara Membaca Tulisan 'Cakar Ayam' Dokter pada Resep Minum Obat

By Virny Apriliyanty, Senin, 10 Juni 2019 | 13:15 WIB
Contoh resep dokter (Intisari)

Selain itu, resep dari dokter juga dibuat untuk orang-orang yang bersangkutan dengan resep tersebut, yaitu ahli farmasi.

Alasan utamanya tentu karena ahli farmasi juga sudah memahami istilah kesehatan maupun singkatan yang digunakan oleh dokter saat menulis resep.

Kemudian, menurut ahli farmasi Garth Walls, para ahli farmasi sudah terbiasa membaca tulisan resep dokter.

Sehingga mereka lebih mudah untuk mengetahui maknanya.

Meski begitu, baik dokter dan ahli farmasi bekerja dengan sangat hati-hati dalam membuat resep dan mengolahnya, lo.

Ini karena resep dari dokter bertanggungjawab terhadap kesehatan pasien.

Garth Walls juga mengatakan kalau terkadang ahli farmasi perlu memastikan bahawa mereka memaknai tulisan dokter secara seragam. Supaya tidak terjadi kesalahan dalam mengolah obat.

Baca Juga : Miris! Selama 3 Tahun Kakek Ini Tinggal Di Semak-semak, Cuma Punya Rp 2.000 Buat Makan Sehari

Contoh Arti Tulisan Dokter

Tulisan “cakar ayam” pada resep dokter memang sulit dibaca oleh awam, begitu pula kode obatnya.

Meski demikian, sangat bisa mempelajari atau menghapalkan kode-kode obat yang akan kita konsumsi.