Resep Samosa Sosis Jamur Wijen Enak, Paduan Rasanya Bikin Lidah Bergoyang

By Dwi, Jumat, 14 Juni 2019 | 12:00 WIB
Resep Samosa Sosis Jamur Wijen Enak, Camilan Nikmat yang Paduan Rasanya Bikin Lidah Bergoyang (Sajian Sedap)

Sajiansedap.com - Resep Samosa Sosis Jamur Wijen yang enak ini memiliki perpaduan dengan rasa yang tak biasa.

Saking enaknya perpaduan wijen, jamur dan bawang, Resep Samosa Sosis Jamur Wijen pasti bikin ketagihan.

Yuk, langsung kreasikan Resep Samosa Sosis Jamur Wijen jadi camilan favorit.

Baca Juga: Dapatkan Liburan Gratis ke Bangkok dan Malang dengan Upload Foto Olahan Quaker Oats

Waktu: 45 Menit

Sajian: 20 Buah

Bahan Kulit:180 gram tepung terigu protein sedang1 sendok teh garam25 gram margarin1 butir telur1 sendok makan air es1000 ml minyak untuk menggorengBahan Isi:2 siung bawang putih, dicincang halus1/4 buah bawang bombay dicincang halus4 buah sosis sapi, dipotong kotak kecil125 gram jamur kancing, diiris halus2 sendok makan saus tomat1 sendok teh kecap manis1 sendok teh kecap asin1/4 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/4 sendok teh gula pasir100 ml air2 sendok makan minyak untuk menumis1 sendok makan wijen

Cara Membuat Samosa Sosis Jamur Wijen:

1. Isi, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan sosis, jamur, saus tomat, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Masukkan kecap manis dan kecap asin. Aduk. Tuang air. Masak hingga meresap. Masukan wijen. Sisihkan.

2. Kulit, campur tepung terigu, garam, margarin dan telur. Aduk sampai berbutir. Tuang air sambil diaduk sampai kalis.

3. Giling tipis adonan di gilingan mi mulai dari ukuran paling besar. Lakukan 2-3 kali gilingan sampai licin. Pindahkan ke ukuran lebih kecil. Giling 2-3 kali sampai licin. Kecilkan lagi ukuran gilingan. Begitu seterusnya sampai ketebalan nomor 7.

4. Potong dengan ring diameter 12 cm. Beri isi. Lipat segitiga. Rekatkan dengan larutan tepung.