Sampai Galang Dana Demi Bantu Laila Sari
Laila Sari memang sudah tidak asing di dunia hiburan tanah air.
Artis senior satu ini memang memiliki kemampuan menyanyi yang luar biasa.
Ia memulai karir di dunia hiburan dimulai dari tahun 1951.
Ia mengawali karier sebagai pemain sandiwara dan penyanyi. kariernya dilanjutkan dengan bermain dalam film layar lebar.
Ia juga bermain dalam sejumlah sinetron, ketika film layar lebar mengalami kemunduran.
Sejak muda, Laila Sari sudah menjadi tulang punggung keluarga.