SajianSedap.com- Warganet dibuat salah fokus dengan tangan pengacara di tubuh Barbie Kumalasari.
Sudah sedekat itu?
Sejak permasalahan ikan asin menjadi viral, segala hal tentang Barbie Kumasalari pun menjadi bahan pembicaraan.
Nama Barbie Kumalasari pun sering menghiasi media massa di tanah air.
Hal itu dikarenakan kehidupan Barbie Kumalasari yang dinilai banyak berbohong.
Kabar yang beredar, istri dari Galih Ginanjar ini dikabarkan memiliki hunian mewah bak museum.
Hal ini diketahui lewat tayangan 'Andai' di channel YouTube Trans TV edisi November 2018 lalu.
Pada tayangan tersebut, Barbie Kumalasari menunjukkan penampakan rumah mewahnya kepada publik.
Namun, fakta terungkap kalau rumah tersebut benar merupakan sebuah museum di Bali.