Sajiansedap.com - Sajikan resep cake lapis sarikaya pandan ini untuk camilan nikmat siang nanti.
Tekstur yang lembut dan renyah ada di dalam resep cake lapis sarikaya pandan ini.
Resep cake lapis sarikaya pandan bikin kita dibanjiri pujian.
Baca Juga: Resep Tape Keju Cotton Cake Sederhana, Kreasi Tape Singkong yang Lezatnya Sulit Ditolak
Waktu: 60 Menit
Sajian: 12 potong
Bahan:
- 50 gram margarin.
- 75 gram cokelat masak putih, potong-potong.
- 3 sendok makan santan kental instan.
- 5 butir telur.
- 135 gram gula pasir.
- 1 sendok teh emulsifier (SP/TBM).
- 145 gram tepung terigu protein sedang.
- 1/4 sendok teh garam.
- 150 gram selai sarikaya hijau, untuk olesan.
Bahan Hiasan:
- 75 gram krim bubuk, kocok bersama 150 ml susu cair dingin, sampai mengembang
- 5 buah cake pandan siap saji (misalnya, Biskuat bolu pandan), remahkan
Cara Membuat Cake Lapis Sarikaya Pandan:
- Panaskan margarin. Matikan api. Tambahkan potongan cokelat masak putih.
- Aduk sampai cokelat larut. Masukkan santan. Aduk rata. Sisihkan.
- Kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai mengembang.
- Tambahkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata.
- Masukkan campuran margarin dan garam. Tuang ke dalam loyang bulat diamter 20 cm tinggi 7 cm yang alasi kertas roti tanpa diolesi margarin.
- Kukus di atas api sedang 30 menit sampai matang.
- Belah cake 3 bagian. Ambil selembar cake, oleskan selai sarikaya. Tutup dengan cake lainnya. Oleskan selai. Tutup kembali dengan cake. Oleskan bagian di atasnya dengan krim. Taburi remahan bolu pandan.
Baca Juga: Resep Cake Kukus Tape Kenari Enak & Cantik Ini Bisa Dibuat Tanpa Oven