Viral Kisah Ibu Cerdas Nyetrika Seragam Anak dengan Panci Karena Listrik Padam Mendadak

By Farah Karsetia, Senin, 5 Agustus 2019 | 16:45 WIB
kolase mati lampu dan setrika dengan panci (Tribunnews dan twitter @zhaki_)

SajianSedap.com - Apakah Anda merasakan listrik padam?

Pasalnya, banyak warga yang kaget karena listrik padam mendadak.

Hal ini pun bikin seorang ibu viral karena nyetrika pakai panci

Baca Juga: Agung Herculas Meninggal Akibat Tumor Otak, 5 Makanan Sehari-hari Ini Bisa Jadi Pemicu Utamanya

Sejak kemarin, sejak Minggu (4/8/2019), terjadi pemadaman listrik secara massal di daerah Jabodetabek tepatnya pukul 11.48 WIB.

Dilansir dari Sripoku, pemadaman listrik ini disampaikan melalui akun instagram @pln.up3bantenutara.

"Mohon maaf atas gangguang yang terjadi, saat ini pukul 11:48 WIB sistem Jakarta Banten black out/ padam. PLN sedang melakukan perbaikan namun belum dipastikan berapa lama prosesnya" tulisnya di Insta Story.

Permohonan maaf listrik padam

Melalui feed Instagramnya, PLN juga meminta maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi akibat listrik padam.

"PLN Memohon maaf atas kejadian listik padam akibat gangguan transmisi Ungaran-Pemalang 500kV (Untuk wilayah Jabodetabek, sebagian wilayah Jawa Barat & Jawa Tengah)."

Permohanan maaf listrik padam

Pemadaman listrik massal ini pun terbilang mendadak sehingga banyak warga yang kaget.

Dampak Pemadaman Listrik Massal 

Banyak warga yang mengeluhkan pemadaman listrik massal hingga menyalahkan pihak PLN

Akibat listrik mati, beberapa transportasi di Jabodetabek mengalami kelumpuhan.

Seluruh perjalanan kereta rel listrik ( KRL) terhenti akibat pemadaman listrik di wilayah Jabodetabek, Minggu (4/8/2019) siang.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini. 

Baca Juga: Baru Pertama Kali Dengar Barbie Kumalasari Nyanyi, Begini Reaksi Tak Terduga Lucinta Luna, 'Bagusan Suara ART Gue'

Dalam artikel Kompas.com "Gangguan di Sejumlah Pembangkit, Aliran Listrik PLN di Wilayah Jawa Padam" dijelaskan jika komuter juga berhenti akibat gangguan itu.

"Semua perjalanan terhenti karena Listrik Aliran Atas (LAA) kan off (mati) ya," kata Vice President Communication PT Kereta Commuter Indonesia ( KCI) Anne Purba saat dikonfirmasi Kompas.com.

Pelayanan KRL terhambat karena pemadaman listrik

 

Selain perjalanan terhambat, banyak jaringan seluler di beberapa provider pun mengalami gangguan. 

Meski berdampak kerugian bagi beberapa pihak yang mengandalkan aliran listrik, namun beberapa masyarakat bersyukur atas kejadian ini.

Melalui tagar #terimakasihpln yang menjadi trending di Twitter, masyarakat membagikan momen kebersamaan bersama keluarga saat mati lampu.

Dengan bermodalkan lilin dan pencahayaan sederhana, beberapa masyarakat sangat senang bisa bercengkrama dengan keluarga dan tetangga.

Tak hanya itu, seorang ibu yang nyetrika baju anak sekolah menggunakan panci dan lilin juga viral dan menjadi sorotan.

Baca Juga: Minta Maaf Lagi Soal Skandal Ikan Asin, Galih Ginanjar Ungkit Masa Lalu dengan Fairuz, 'Dulu Pernah Merawat Papa Kamu!'

Nyetrika Pakai Panci

Mungkin tak sedikit orang yang kebingungan harus  bagaimana mengatasi pakaian yang kusut.

Apalagi pakaian ini akan digunakan untuk pergi ke sekolah atau kantor.

Pasalnya, tak mungkin menggunakan setrika listrik saat listrik padam.

Seorang ibu malah viral karena menyetrika baju dengan cara yang sangat kreatif.

Dalam video, terlihat seorang ibu yang menyetrika seragam sekolah dengan panci.

Setrika dengan panci

Panci ini dipanaskan dengan lilin yang sekaligus dijadikan sumber cahaya rumahnya.

Ketika sudah panas, panci ini digosok ke seragam layaknya setrika pada umumnya.

Setrika dengan panci

Menarik banget, ya!

Sase lovers bisa nih untuk meniru cara tersebut. 

#GridNetworkJuara