SajianSedap.com - Bisnis baru milik ibu Syahrini alias Peyek Bu Cetar baru 3 bulan berjalan.
Namun kini bisnisnya banyak dikomplain hingga sang adik, Aisyahrani kena ancam!
Komplain tidak hanya datang dari orang biasa, tapi juga dari kalangan artis, lo!
Semua komplain itu diungkap Rani, panggilan akrab Aisyahrani di Instagram Story miliknya.
Nah lo, memangnya ada apa, ya?
Usaha Sederhana Tapi Laku Keras
Almarhum ayah Syahrini memang dikenal sebagai keturunan kyai dan juga pebisnis andal.
Namun setelah ayahnya meninggal, istri dan anaknya masih tetap hidup bergelimang harta.
Kini Bu Cetar, panggilan Syahrini untuk ibunya, juga punya bisnis baru.
Meski masih terbilang baru, tapi katanya peminatnya sudah banyak, lo!
Bisnis itu adalah bisnis kuliner yang menjual rempeyek.
Hal itu terungkap dari Instagram Story Aisyahrani.
Katanya, rempeyek Bu Cetar sudah terkenal di kalangan keluarganya karena sudah pasti selalu dibawa ke acara keluarga.
Saking enaknya, semua anggota keluarga selalu menghabiskannya, entah dengan cara dibawa pulang atau dimakan.
Sebenarnya, bisnis ini katanya sudah berjalan sejak 2001.
Tapi karena sekarang sudah banyak sarana untuk promosi, akhirnya dibuatkan akun Instagram.
Segara saja bisnis rempeyek ini pun tersebar di kalangan artis.
Tak sedikit yang mengatakan kalau rasa rempeyek ini enak.
Tapi Rani kemudian mengunggah Instagram Story yang mengatakan kalau banyak yang komplain dengan Peyek Bu Cetar!
Bahkan Titi Rajo Bintang pun sampai komplain di Instagram Story juga!
Wah, memangnya ada apa, ya?
Artikel berlanjut setelah video berikut ini
"Nah Kan Mampus Lu Rani!"
Komplain yang datang pada Peyek Bu Cetar bukan komplain negatif, kok!
Justru mereka komplain karena banyak yang tak kebagian!
Sepertinya bisnis rempeyek ini sangat berkembang pesat dan terbukti enaknya karena Rani sendiri sampai kewalahan mengurusnya.
Katanya, hanya karena urusan rempeyek, banyak yang naik pitam!
Bahkan Ia dikejar-kejar layaknya punya hutang.
Meski pusing, tapi Rani mengucapkan terima kasih tak terhingga karena ini adalah bukti kalau usaha ibunya banyak yang menyukai dan mendukung.
Salah dua artis yang terbukti ketagihan rempeyek ini adalah Titi Rajo Bintang dan juga Nagita Slavina.
Bagaimana dengan Anda?
Adakah SaSe Lovers yang sudah mencoba Peyek Bu Cetar?