Dinikahi Anggota TNI
Tentunya Sase lovers masih ingat dengan sosok Winda Khair.
Winda Khair seringkali muncul sebagai aktris pemeran FTV di layar kaca.
Winda yang biasanya membintangi film televisi (FTV) wajahnya kini tak terlihat lagi di layar kaca, dan membuat banyak pengemarnya yang rindu dengan aktingnya.
Diketahui setelah menikah dengan anggota TNI, Winda pensiun menjadi artis.
Ia pun sekarang menjalani kehidupan yang kontras dengan dunia entertain yang membesarkan namanya.
Ia juga telah dikaruniai seorang anak perempuan dan terlihat fokus merawatnya.
Winda dikenal sebagai cewek imut yang sering berpenampilan lugu dan polos.
Memiliki wajah imut dan senyum yang manis sampai-sampai membuat Winda disebut mirip dengan artis Korea.