Dari Kecil Kerja Keras di Warung Ayam Orang Tua, Selvi Ananda Ungkap Perasannya Ketika Dilarang Kerja Setelah Nikahi Anak Presiden

By Virny Apriliyanty, Jumat, 23 Agustus 2019 | 07:05 WIB
Selvi Ananda dan Keluarga (Instagram/diera_bachir)

SajianSedap.com - Selvi Ananda dari kecil sudah kerja keras. 

Ia terbiasa membantu di warung ayam goreng milik orang tuanya. 

Ia pun mengungkap perasannya begitu tak bekerja lagi setelah menikahi anak Presiden

Baca Juga: Sempat Dipuji Jago Masak oleh Ibunda Ahok, Kerabat Bongkar Usia Kehamilan Puput yang Perutnya Telah Membuncit

Selvi Ananda baru-baru ini melayani wawancara ekslusif dengan salah satu stasiun TV. 

Padahal, menantu pertama Presiden RI ini biasanya tertutup dan tidak mau tersorot media. 

Selvi pun menceritakan banyak pengalamnya setelah menikahi Gibran Rakabuming. 

Termasuk juga pengalamannya membesarkan sang putra, Jan Ethes. 

Selvi Ananda Ungkap Perasannya Setelah Tak Lagi Bekerja

Selvi Ananda dikenal sebagai sosok yang sederhana. 

Soalnya, Ia berasal dari keluarga sederhana di Solo. 

Baca Juga: Tantri 'Kotak' Derita Penyakit Toksoplasma Saat Hamil 3 Bulan, Ternyata Makanan Favorit Semua Orang Ini Jadi Sebabnya

Ayahnya bahkan diketahui pernah membuka warung ayam goreng sederhana.

Selvi pun senang membantu di sana. 

Dikutip dari akun instagram @janethesss, Selvi pun menceritakan perasaanya setelah tak lagi bekerja pasca menikah.

Selvi Ananda diwawancara

"Yang pertama kan sebelum nikah kerja terus, ya. Aku dari kuliah sampe baru berhenti kerja itu dua bulan sebelum menikah. Jadi selama itu kan kerja terus.", tutur Selvi menceritakan pengalaman kerjanya. 

Ya, Selvi memang diketahui sempat bekerja sebelum menikah. 

Ia bahkan pernah mengikuti ajang Putri Solo pada 2009 lalu dan keluar sebagai pemenang.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini. 

Baca Juga: Tak Laku Lagi di Sinetron, Artis Cantik Ini Harus Banting Setir Demi Sesuap Nasi! Penampilannya Kini Bikin Shock!

Siapa sangka, begitu menikah dan tidak bisa bekerja lagi, Selvi mengaku sempat bosen. 

"Awal-awal ya bosen lah ya pastinya.", kata Selvi

"Tapi begitu udah punya anak, jadi punya kegiatan yang bisa dilakukan. (Punya) Temannya juga. Yaudahlah, enjoy aja sekarang", tutur Selvi. 

Meski Berstatus Istri Pengusaha Tajir dan Menantu Presiden, Ini 5 Ciri Khas Penampilan Selvi Ananda yang Selalu Sukses Jadi Sorotan

Ya, selama ini Selvi memang diketahui menetap di Solo dan fokus menjadi ibu rumah tangga. 

Ia juga mengaku tidak mencampuri urusan bisnis atau pekerjaan suaminya. 

Apalagi kini Selvi tengah mengunggu kelahiran anak keduanya. 

Ya, Selvi diketahui tengah mengandung dan usia kandungannya tengah memasuki semester akhir. 

Baca Juga: Setelah Ngamuk di Meja Makan, Mama Rieta Ungkap Kekecewaan Pada Nagita dan Raffi Sampai Nangis di TV: 'Sedih Banget Tahu!'

Selvi Ananda, Anak Penjual Ayam Goreng

Meskipun sudah resmi menyandang status sebagai menantu Presiden Jokowi, Selvi Ananda dikenal sebagai sosok yang sederhana.

Latar belakang keluarga Selvi juga bukan dari kalangan bangsawan, namun hanya masyarakat biasa.

Dilansir dari Kompas.com, Selvi Ananda anak seorang masyarakat biasa yang berprofesi sebagai pedagang, bahkan masih mengontrak rumah untuk tempat tinggalnya.

Orang tuanya mendirikan warung makan 'Warung Bu Tin' yang terletak di kawasan strategis Galabo, Solo sejak tahun 2008 lalu.

Warung makan ini menyajikan berbagai menu makanan, mulai olahan bebek, ayam hingga lele.

Bahkan, Selvi diketahui selalu bantu-bantu memasak di Warung Ibu Tin.

Baca Juga: 5 Artis Ini Nikahi Pasangan yang Beda Usia Jauh! Nomor 5 Beda 45 Tahun dan Kini Tinggali Rumah dengan Dapur Sederhana

Saat menjaga warung sederhana ini, Ia tak segan-segan melayani para tamu dengan cekatan.

Ia kerap meracik beragam hidangan yang diminta pembeli.

Jadi, bisa dibilang Selvi pasti paling jago memasak menu yang dijual di warung makan orang tuanya.

Di antaranya adalah ayam goreng kremes dan sambal welut khas Solo.

Selain pandai masak ayam goreng kremes dan sambal welut, olahan lain yang jago dibuat Selvi adalah goreng bebek dan lele.

Selain itu, dilansir dari Tribun Lampung, rupanya kediaman keluarga Jokowi di Solo dan Selvi berdekatan, bahkan hanya berjarak 200 meter saja.

Saat itu Selvi dan keluarganya menempati rumah kontrakan yang ada di Jalan Kutai Gang VII Nomor 1 sedangkan rumah Jokowi berada di Jalan Kutai Utara Sumber, Solo.

Baca Juga: Kini Tinggal di Rumah dengan Dapur Mewah, Ashanty Ternyata Pernah Kabur dan Ingin Gugat Cerai Anang Saat Masih di Ruko!