Nikahi Janda yang Jago Masak, Fadel Islami Bandingkan Pelayanan Muzdalifah dan Sang Ibu, 'Emak Gue Jago'

By Siti Afifah, Sabtu, 24 Agustus 2019 | 12:15 WIB
Usai 4 Bulan Menikah, Akhirnya Fadel Islami dan Muzdalifah Baru Rasakan Hal Ini Bak Pengantin Baru (Instagram/@muzdalifah999)

Muzdalifah Jago Masak

Pernikahan ke-empat Muzdalifah memang memancing banyak reaksi publik.

Pasalnya, Ia memilih suami yang jauh lebih muda dari dirinya.

Baca Juga: Dikira Sehat, Ternyata Timun Juga Bisa Jadi Racun Jika Salah Dikonsumsi, #SahabatBuah Harus Tahu

Setelah gagal berkali-kali membina rumah tangga, Muzdalifah mengatakan tidak akan kembali tertipu.

Kali ini, Ia benar-benar yakin jika pilihannya adalah tepat.

Delapan hari setelah pernikahannya, tepatnya tanggal 4 Mei 2019 kemarin, Fadel Islami ternyata berulang tahun.

Makin spesial, ulang tahun ke-26 Fadel kali ini ia rayakan bersama istri dan kelima buah hatinya.

Bahkan, Muzdalifah juga sempat memberi kejutan ulang tahun tepat saat pergantian umur suaminya.