Dikenal Jadi Ibu Idaman, Siapa Sangka Kaesang Pangarep Curhat Soal Masakan Iriana Jokowi 'Kurang Enak'

By Refina Jasmine, Selasa, 27 Agustus 2019 | 15:10 WIB
Dikenal Jadi Ibu Idaman, Siapa Sangka Kaesang Pangarep Curhat Soal Masakan Iriana Jokowi 'Kurang Enak' (Tribun & Instagram)

SajianSedap.com - Ibu Negara Indonesia saat ini, Iriana Jokowi, dikenal sebagai sosok yang sederhana.

Sering disebut ibu idaman, tetapi curhatan Kaesang Pangarep berkata lain.

Siapa sangka Kaesang malah anggap masakan ibunya ini 'kurang enak'.

Baca Juga: Masih Keturunan Raja, Intip Modisnya Gaya Mertua Kahiyang Ayu yang Bak Sosialita! Foto Saat Makan ini Jadi Bukti

Banyak pepatah yang mengatakan bahwa masakan rumahan adalah yang paling dirindukan.

Apalagi untuk orang yang merantau jauh dari daerah atau negara asalnya.

Masakan rumahan yang dibuat Ibu sendiri, rasanya tak ada tandingannya.

Baca Juga: Makan Mewah di Paris, Foto Liburan Ashanty dan Aurel Hermansyah Ini Malah Banjir Hujatan Warganet! Kenapa, Ya?

Tapi berbeda dengan Kaesang Pangarep, anak bungsu dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

Dalam sebuah diskusi kewirausahaan di Yogyakarta, Ia sempat curhat tentang masakan ibunya, Iriana Jokowi.

Bagaimana curhatannya ya?

Ungkap Rasa Masakan Iriana Jokowi

Dalam acara diskusi yang berlangsung Rabu (10/01) tersebut, hampir seluruh pesertanya adalah ibu-ibu.

Mungkin itu yang menjadi dasar Kaesang curhat tentang masakan ibunya.

Baca Juga: Berita Terpopuler Hari Ini, Dari Diam-diam Roger Danuarta Punya Bisnis Pasca Bangkrut hingga Latar Belakang Calon Besan Jokowi

Tapi memang dasarnya suka bercanda, jawaban pria 23 tahun itu mengundang gelak tawa seisi Balai Kota Yogyakarta.

Kaesang Pangarep

Adik dari Gibran Rakabuming itu berkata kalau 90 persen orang pasti menjawab yang paling enak adalah masakan rumahan.

Sayangnya, Ia mengaku kalau dirinya masuk ke dalam golongan sisanya atau 10 persen.

Ia pun melanjutkan kalau alasannya adalah masakan ibunya yang dinilai kurang enak.

Artikel akan berlanjut setelah video ini.

Baca Juga: Sudah Sah Jadi Milik Syahrini, Begini Tampilan Hunian Reino Barack dengan Dapur Super Luas dan Mewah

Terang saja, peserta diskusi langsung heboh.

Waduh, memangnya apa yang salah dari masakan Bu Iriana, ya?

 

Membuat Aplikasi Kuliner

Kalau selama ini kita hanya mengenal Gibran yang buka usaha kuliner, Kaesang pun nampaknya juga tertarik dengan dunia kuliner.

Tapi bukan dengan buka katering atau toko makanan.

Baca Juga: Kontras dengan Galih Ginanjar Sengsara di Penjara Akibat Kasus Ikan Asin, Barbie Kumalasari Malam Mingguan Di Luar Negeri

Bersama dengan teman-temannya dari Semarang, anak ketiga Presiden ini membuat aplikasi bernama Madhang.

Madhang.id

Kaesang berkata kalau aplikasi ini dibuat untuk ibu rumah tangga yang gemar memasak di rumah.

Ibu-ibu bisa menggunakan aplikasi tersebut untuk menjual hasil masakannya.

Aplikasi ini pun sempat mendapat pujian karena mendukung wirausaha yang dijalankan oleh ibu rumah tangga menjadi semakin produktif.

Baca Juga: Sukses Turunkan Berat Badan Cuma dengan Cokelat Panas, Penampilan Tina Toon Saat Dilantik Jadi Pejabat Bikin Pangling

Wah, ada-ada saja ya, curhatan Kaesang!

Berarti bisa dibilang Gibran lebih jago masak daripada Bu Iriana dong, ya?

#GridNetworkJuara