Namun, karena pengiriman yang jauh, peyek jadi rentan hancur.
Apalagi menurut Rani, ada yang membeli sampai ke Sumatera bahkan Papua, lo.
Nasi Goreng Incess Juga Dapat Komplain
Nah, yang paling baru, rasa nasi goreng Incess ternyata juga diprotes.
Sebagai informasi, nasi goreng Incess katanya didapat dari resep nasi goreng yang selalu dimasak Syahrini untuk Reino Barack setiap pagi.
Rasanya pun begitu enak sehingga dimasukkan dalam menu di restoran milik Reino Barack.
Untuk tampilan, nasi goreng ini tampil seperti nasi goreng pada umumnya.
Warnanya kecolekatan dengan topping telur ceplok dan peyek cetar.