SajianSedap.com - Ria Irawan kembali dirawat di rumah sakit karena penyakit kankernya yang kembali kambuh.
Kondisinya yang memburuk, harus menerima perawatan intensif.
Aldi Taher yang menjenguknya, beberkan kondisi terkini Ria Irawan ketika sedang makan 'Soto Rasa Sayang'.
Dunia hiburan Indonesia baru-baru ini kembali diwarnai kabar duka karena kondisi kesehatan aktris senior Ria Irawan.
Dulu pernah dinyatakan sembuh dari penyakit kanker getah bening, tak disangka penyakit tersebut kembali menyerang Ria.
Sejak 1 September 2019, Ria Irawan dilarikan dan dirawat di Rumah Sakit Cipto Mangun Kusumo (RSCM), Jakarta.
Penyakit Kanker yang Telah Gerogoti Ria Irawan
Sel kanker Ria Irawan disebut sudah menyebar hingga otak dan paru-paru.
Diketahui, melalui akun Instagramnya, @riairawan, Ria Irawan aktif mengabarkan kondisi terbarunya.
Baca Juga: Spesial Saji-Sedap, Review 4 Merek Keripik Telur Asin yang Gurihnya Bikin Ketagihan
Pada postingan video yang diunggah Minggu (8/9/2019), Ria Irawan mengaku menjalani rawat inap di kelas 3 RSCM dengan menggunakan fasilitas BPJS Kesehatan.
Ria Irawan menyebut ada tumor di bagian dalam kepalanya.
Tumor tersebut mengakibatkan saraf bicaranya tertekan.
Ia pun kesulitan bicara.
"Happy sunday ..
karena ada tumor didalam kepala,yg mengakibatkan saraf bicara saya tertekan,akhirnya saya harus belajar pelan-pelan belajar berbicara dengan baik, tapi setiap saya mau belajar,
pasien disebelah saya juga belajar,belajar menahan sakit...
Ya begini lah Keseruan dirawat inap kelas 3 BPJS ,semoga bisa merefleksikan diri saya untuk menjadi yg lebih baik lagi,.
Sakit sudah bisa,menjadi lebih baik itu luar biasa.,trimakasi buat semua doa nya," tulisnya, dikutip TribunJatim.com, Senin (9/9/2019).
Baca Juga: Ada Banyak Jenis Probiotik, Ini Yang Baik Untuk Perkembangan Otak Anak
Dijenguk Aldi Taher ketika Sedang Makan Soto di RS
Aldi Taher, rekan sesama artis yang juga mengidap kanker membagikan momen saat Ria Irawan tengah lahap menyantap soto di rumah sakit.
Saat itu, terekspos pula kondisi suami Ria Irawan dan kamar perawatannya.
Momen Aldi Taher menjenguk Ria Irawan tampak dalam tayangan Kiss Pagi di kanal YouTube Indosiar.
Di awal video, terlihat Ria Irawan tengah lahap memakan semangkuk soto.
Aldi Taher tampak berada di sampingnya.
Ria Irawan sama sekali tak bicara dan hanya sibuk melahap soto dengan memasukkan sendok ke dalam mulutnya.
Ria Irawan memakai baju rumah sakit bergaris biru.
Posisinya setengah berbaring.
Artikel akan berlanjut setelah video ini.
Aldi Taher menyebut, video itu direkam oleh suami Ria Irawan, Mayky Wongkar.
"Nih kakak gua nih, lagi makan soto rasa sayang, soto Banjar rasa sayang,"
"Divideoin sama suami tersayang," kata Aldi Taher.
Kamera lalu menyorot wajah Mayky Wongkar.
Tampak wajah Mayky Wongkar yang setia menemani Ria Irawang tengah tersenyum, meski rambut hingga pakaiannya tampak berantakan.
Ia menyebut, Ria Irawan sedang doyan makan.
Kamar perawatan Ria Irawan juga sederhana.
Terdapat 1 rak di samping ranjang, yang berselimut hijau.
Ria Irawan tampaknya tak dirawat seorang diri.
Aldi Taher mengatakan, ia mengaku salut dengan semangat Ria Irawan.
"Kak Ria keren banget semangatnya untuk sehat tinggi banget, kita juga ngobrol, karena kita kan sama-sama penyintas kanker," ujarnya saat diwawancara awak media.
"Aldi salut banget sama semangat sehatnya Kak Ria,"
"Dia tetap tersenyum, dan satu ruangan kan ada juga survivor kanker (lain) ya, kita ngobrol, (Ria Irawan) samperin survivor yang lain," lanjutnya.
Di sisi lain, Aldi Taher mengaku kaget mendengar Ria Irawan kembali dirawat di rumah sakit.
Namun, ia bersyukur akhirnya menjenguk rekannya itu.
Aldy Taher pun menyebut bahwa Ria Irawan akan menjalani beberapa treatment terkait kondisinya kini.
"Kata suaminya, Ria Irawan akan menjalani beberapa treatment kesehatan, tapi untuk mengenai treatment seperti apa, yang lebih tahu keluarganya ya atau dokter yang lebih paham,"
"Minta doanya dari temen-temen semuanya. Aldi yakin Kak Ria bisa melewati ini semua," ucapnya.