Sayur Bening Tempe Enak, Menu Santap Malam Ringan yang Mudah Dibuat

By Tazkiya, Sabtu, 5 Oktober 2019 | 18:00 WIB
Sayur Bening Tempe Enak, Menu Santap Malam Ringan yang Mudah Dibuat (Sajian Sedap)

Sajiansedap.com - Sayur bening ternyata bisa kita olah jadi praktis dengan resep Sayur Bening Tempe ini.

Membuat Sayur Bening Tempe ini pun cukup mudah, kok.

Yuk coba resep Sayur Bening Tempe yang pas banget buat nemenin santap malam keluarga.

Durasi: 20 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:350 gram tempe, dipotong kotak5 butir bawang merah, diris halus2 buah cabai merah besar, diiris serong2 cm lengkuas, dimemarkan1 lembar daun salam2 sendok teh garam1 sendok teh gula pasir1.200 ml air

Cara Membuat Sayur Bening Tempe:

1. Rebus air, bawang merah, cabai merah besar, lengkuas, dan daun salam sampai mendidih dan harum.

2. Masukkan tempe, garam, dan gula pasir. Masak sampai matang.

#GridNetworkJuara

 Baca Juga: Trauma Bertahun-Tahun Akibat Cerai, Mantan Istri Ferry Maryadi Betah Menjanda dan Berjuang Cari Sesuap Nasi Untuk Anak!