Resep Siomay Ayam Kepiting Enak, Camilan Favorit Saat Kumpul Keluarga

By Dwi, Minggu, 13 Oktober 2019 | 13:00 WIB
Resep Siomay Ayam Kepiting Enak, Camilan Favorit Saat Kumpul Keluarga (Sajian Sedap)

Sajiansedap.com - Siomay bisa juga loh dibuat sedikit mewah, dengan menggunakan daging kepiting dalam campuran adonan.

Yuk, Nikmati Siomay Ayam Kepiting dengan resep ini sebagai kudapan sore.

Saking sedapnya, Siomay Ayam Kepiting ini pasti jadi camilan favorit saat kumpul keluarga.

Baca Juga: Resep Siomay Udang Enak, Camilan Chinese Food yang Nikmat Banget!

Waktu: 60 Menit

Sajian: 17 Buah

Bahan:200 gram ayam, dicincang halus100 gram udang, dicincang halus75 gram daging kepiting/ daging rajungan digiling2 siung bawang putih, dicincang halus2 tangkai kucai, diriis halus1 sendok teh garam1/8 sendok teh merica bubuk3/4 sendok teh gula pasir30 gram tepung hunkwe50 ml air es40 gram putih telur

Cara Membuat Siomay Ayam Kepiting: 1. Campur semua bahan isi, kecuali hunkwe. Uleni sampai kalis. Tambahkan tepung hunkwe. Aduk rata.

2. Ambil selembar kulit sioamay. Beri isi. Semprot sisinya dengan air.

3. Oleskan cucing dengan minyak. Taruh sioamay kedalam cucing.

4. Kukus di atas api sedang 30 menit sampai matang. Dinginkan

#GridNetworkJuara