Kebanyakan Asupan Garam Sama Saja Meningkatkan Risiko Penyakit Autoimun Multiple Sclerosis

By Soesanti Harini Hartono, Sabtu, 26 Oktober 2019 | 11:00 WIB
Mengatur asupan garam bisa membuat kita terhindar dari penyakit multiple sclerosis. (Freepik.com/poringdown)

Grid.ID- Mengendalikan asupan garam sehari-hari, tidak hanya bermanfaat untuk menghindari penyakit hipertensi tapi juga penyakit autoimun seperti multiple sclerosis (MS).

Diketahui, multiple sclerosis merupakan penyakit autoimun yang mempengaruhi sel saraf dalam otak dan tulang belakang.

Baca Juga: Bukan Cuma Bahan Penyedap Rasa, Ternyata Garam Bisa Berfungsi Sebagai Obat Gatal Di Selangkangan, Begini Cara Pakainya

Dimana sistem kekebalan tubuh penderitanya akan menyerang mielin atau lapisan lemak yang melindungi serabut saraf yang menyebabkan kecacatan saraf berupa kebutaan, kelumpuhan anggota gerak dan kemampuan bicara.