Sajiansedap.com - Resep Klapertart pasti jadi lebih menarik kalau diolah dengan Resep Risoles Klapertart.
Rasa gurih dan manis hadir dalam Resep Risoles Klapertart ini.
Yuk, kreasikan resep klapertart dengan Resep Risoles Klapertart ini.
Baca Juga: Resep Klapertart Pandan Kukus Enak, Lembutnya Langsung Manjakan Lidah
Waktu: 45 Menit
Sajian: 24 Buah
Bahan Kulit:150 gram tepung terigu protein sedang200 ml santan kental dari 1/2 butir kelapa100 ml susu cair30 gram margarin, dilelehkan3 buah kuning telur2 putih telur1/2 sendok teh garam1 putih telur kocok lepas, untuk perekat500 ml minyak untuk menggoreng
Bahan Isi (aduk rata):100 ml kental manis100 gram kelapa muda, dikeruk halus50 gram kismis, dipotong-potong1/2 sendok teh vanilla1/2 sendok teh kayu manis bubuk
Bahan Pencelup:2 butir telur, dikocok lepas150 gram tepung panir kasar
Cara Membuat Risoles Klappertart:
1. Larutkan tepung terigu di dalam campuran santan, susu cair, garam, mentega, kuning telur, dan putih telur sampai rata.
2. Panaskan wajan dadar antilengket. Tuang 1 sendok sayur adonan. Buat dadar tipis-tipis. Angkat. Sisihkan. Lakukan sampai adonan habis.