Resep Botok Roti Enak, Untuk Menu Sarapan Dan Bekal yang Tampil Beda

By Dwi, Jumat, 8 November 2019 | 21:00 WIB
Resep Botok Roti Enak, Untuk Menu Sarapan Dan Bekal yang Tampil Beda (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Botok Roti cocok kita sajikan untuk menu sarapan dan bekal unik besok pagi.

Si kecil pun pasti suka dengan Resep Botok Roti yang manis dan nikmat ini.

Yuk, langsung cek Resep Botok Roti untuk segera disajikan besok pagi.

Baca Juga: Resep Mudah Roti Panggang yang Ini Cocok Untuk Sarapan Nikmat Akhir Pekan

Waktu: 45 Menit

Sajian: 11 Porsi

Bahan:6 lembar roti tawar, dipotong-potong kecil150 gram kolang kaling, diiris tipis3 buah pisang raja, dipotong-potong1 butir kelapa degan, dikeruk panjang5 buah mata nangka, dipotong-potong11 lembar daun pisang untuk membungkus

Bahan Saus:400 ml santan dari 1/2 butir kelapa200 gram gula merah, disisir1/4 sendok teh garam

Cara Membuat Botok Roti:

1. Rebus bahan saus sambil diaduk sampai gula larut dan mendidih. Angkat. Saring.

2. Aduk rata roti, kolang kaling, pisang raja, kelapa, dan nangka. Aduk rata.

3. Sendokkan ke atas daun pisang. Tuang saus. Bungkus tum.

4. Kukus di dalam kukusan yang sudah dipanaskan dengan api sedang 30 menit sampai matang.

#GridNetworkJuara

Baca Juga: Resep Bitterballen Balut Roti Tawar Enak Untuk Menu Sarapan Praktis Hari Ini

Baca Juga: Resep Roti Goreng Kapucino Enak, Menu Sarapan Cantik yang Mudah Dibuat!

Baca Juga: Resep Roti Goreng Sosis Enak nan Gurih Ini Rasanya Memang Juara!

Baca Juga: Resep Roti Panggang Bertoping Enak Ini Bisa Jadi Bekal Favorit Si Kecil

Baca Juga: Spesial Saji-Sedap, Review 4 Merek Roti Abon Paling Terkenal di Jakarta! Mana Paling Enak?