Resep Muffin Kentang Isi Ragout Enak, Sarapan Lezat yang Bikin Perut Kenyang

By Dwi, Senin, 18 November 2019 | 20:00 WIB
Resep Muffin Kentang Isi Ragout Enak, Sarapan Lezat yang Bikin Perut Kenyang (Sajian Sedap)

Sajiansedap.com - Resep Muffin Kentang Isi Ragout yang enak ini tetap bisa bikin perut kenyang, kok.

Nah, Resep Muffin Kentang Isi Ragout ini cocok kita sajikan untuk menu sarapan ataupun bekal si kecil.

Yuk, siapkan bahan Resep Muffin Kentang Isi Ragout ini agar besok tinggal mengolahnya saja.

Baca Juga: Resep Muffin Pandan Sederhana, Mudah Disajikan Untuk Sarapan Enak

Waktu: 45 Menit

Sajian: 10 Porsi

Bahan Ragout:1 buah paha ayam rebus, suwir4 butir bawang merah, cincang halus2 sendok makan tepung terigu protein sedang275 ml susu cair1 buah wortel, potong kotak, rebus25 gram buncis, iris tipis, rebus1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh gula pasir1/4 sendok teh pala bubuk1 batang daun bawang, iris halus1 sendok makan margarin

Bahan Muffin:300 gram tepung terigu protein sedang1 1/2 sendok teh baking powder75 gram gula pasir1/2 sendok teh garam3 butir telur75 gram margarin, lelehkan150 gram kentang kukus, haluskan200 ml susu cair40 gram keju parut untuk taburan

Cara Membuat Muffin Kentang Isi Ragout:

1. Isi/ragout, panaskan margarin. Tumis bawang merah sampai harum. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir.

2. Tuang susu sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai licin.

3. Masukkan wortel, buncis, garam, merica, gula, dan pala. Masak sampai meletup-letup. Tambahkan daun bawang. Aduk rata. Sisihkan.