Tanpa pikir panjang, Daniel Mananta pun segera menjawab pertanyaan tersebut.
"No," jawabnya singkat.
Kembali ditanya alasannya, Daniel Mananta pun menegaskan jika ia telah menjelaskan alasannya sebelumnya.
"Saya ngga mau istri dan anak-anak jadi, atau keluarga saya jadi konsumsi publik, gitu," tegas Daniel.
"Bayangin yah, ketika kita ngepost sesuatu di sosial media, itu adalah milik publik. Jadi publik sekarang ini bebas berkomentar, mau julidin apapun itu yang ada di sosial media," bebernya.
Bahkan, Daniel pun mencontohkan pengalaman seorang rekan artis yang mendapatkan komentar tak sedap usai memposting foto anaknya.
Baca Juga: Sukses Jadi Host dan Aktor, Intip Rumah Rp 3 Miliar Daniel Mananta dengan Dapur Modern
Hal itulah yang enggan dirasakan oleh presenter yang satu ini.