Sang Pemilik Tersandung Kasus Narkoba, Begini Nasib Usaha Kue Medina Zein yang Sungguh Tak Disangka-sangka!

By Raka, Rabu, 1 Januari 2020 | 14:15 WIB
Tersandung kasus narkoba, begini nasib bisnis kue Medina Zein (instagram @medinazein)

Sang Pemilik Tersandung Kasus Narkoba, Begini Nasib Usaha Kue Medina Zein yang Sungguh Tak Disangka-sangka!

SajianSedap.com - Sang pemilik tersandung kasus narkoba, begini nasib dari usaha kuliner dari Medina Zein.

Kondisi dari usaha kuliner kue kekinian tersebut ternyata sungguh tak terduga.

Terjeratnya Medina Zein dari kasus narkoba membuat usahanya jadi sorotan.

Baca Juga: Rex Marindo, The Man Behind Bakso Boedjangan and Warunk Upnormal, On Why Food Business Is Simple

Kasus Narkoba yang menjerat Medina Zein ternyata tak memengaruhi usaha kuliner kue kekinian miliknya Bandung Makuta.

Pantauan Tribun Jabar di Bandung Makuta Jalan Van Deventer terlihat beberapa kendaraan dengan plat nomor luar Bandung.

Di cuaca Bandung yang diguyur hujan hanya ada beberapa pengunjung saja yang datang dan pergi mengunjungi toko kue ini.

Baca Juga: Padahal Berdarah Jepang, Semangkuk Kehangatan Sayur Bening Bayam Ini Bikin Haruka Makin Betah Tinggal di Indonesia

Tetap stabil

Head of Operasional Bandung Makuta, Sulaeman mengatakan kondisi pembeli yang memang tidak terlalu ramai ini justru menunjukkan stabil.

"Bandung Makuta enggak turun secara drastis tetapi di tahun ketiga ini pengunjungnya realistis saja. Tahun ini dengan kondisi sekarang normal dibandingkan toko oleh-oleh lain," ujar Sulaeman, Selasa (31/12/2020).

Sulaeman menambahkan kondisi Bandung yang memasuki musim hujan dan adanya banyak destinasi wisata baru di kawasan Bandung Utara menjadi kendala wisatawan untuk sampai di kota.

"Kendala tahun ini wisatawan banyak yang abis waktu di jalan dan ketika kota sudah habis waktu untuk cari tempat kuliner. Tapi masih banyak juga, kok, pengunjung domestik yang datang," ujarnya.

Baca Juga: Masuk Penjara Usai Ketahuan Konsumsi Narkoba, Ini Deretan Fakta Soal Medina Zein! Ternyata Miliarder di Usia Muda sampai Pabrik Uangnya

Walupun tidak menyebutkan jumlah pasti berapa kue Bandung Makuta yang berhasil terjual tahun ini, Sulaeman mengatakan untuk membantu peningkatan penjualan, Bandung Makuta ikut terlibat di beberapa even.

Misalnya saja tenan Bandung Makuta ikut terlibat di acara Kiara Artha Park dan beberapa acara tahun 2020.

Suasana Bandung Makuta Medina Zein

Berkurangnya jumlah peminat dari Bandung Makuta ini juga terus menjadi perhatian, caranya yaitu dengan menghadirkan beberapa varian rasa baru.

Walaupun sempat ada masalah di bagian manajemen antara Medina Zein dan Irwansyah penjualan Bandung Makuta masih terus beroperasi seperti biasa.

Ketika ditanya soal masalah yang menimpa sang pemilik, Sulaeman mengatakan ia tidak berwenang untuk memberikan komentar.

Setelah berseteru dengan Irwansyah, Medin Zein justru mengalami masalah baru.

Baca Juga: Berita Terpopuler Hari ini, dari Vanessa Angel Sudah Dipaksa Suami Lakukan Hal Mengejutkan sampai Medina Zein Mengaku Mengidap Bipolar

Seperti diketahui, Medina Zein diamankan di salah satu rumah sakit kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Sabtu 28 Desember 2019.

Medina Zein positif menggunakan narkoba jenis amfetamin setelah dilakukan tes urine.

#GridNetworkJuara