Resep Nasi Goreng Tuna Cabai Kering Enak Ini Bikin Pagi Hari jadi Lebih Semangat

By Dwi, Senin, 27 Januari 2020 | 07:00 WIB
Cita Rasa Gurih Dari Resep Nasi Goreng Tuna Cabai Kering Ini Terus Nempel Di Lidah (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Nasi Goreng Tuna Cabai Kering ini pasti jadi bentuk nasi goreng yang tampil beda.

Tak sulit untuk membuat Resep Nasi Goreng Tuna Cabai Kering ini karena prosesnya sangat mudah.

Tambahkan topping sesuai selera agar Resep Nasi Goreng Tuna Cabai Kering yang enak ini terasa semakin istimewa.  

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Putih Enak Ini Mudah Dibuat, Dijamin Bikin Sarapan Makin Lahap!

Waktu: 30 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:3 siung bawang putih, cincang halus5 butir bawang merah, iris tipis2 buah cabai kering, cincang kasar1 kaleng tuna in water50 gram buncis, potong 1cm50 gram jamur kaleng, potong-potong400 gram nasi putih2 sendok makan saus tiram2 sendok makan kecap manis1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Nasi Goreng Cabai Kering:

1. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum. Masukkan cabai kering. Aduk rata. Tambahkan tuna kaleng, buncis, dan jamur. Aduk rata.

2. Masukkan nasi. Aduk rata. Bubuhi saus tiram, kecap manis, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Siram Enak, Menu Sarapan Praktis Dengan Rasa Istimewa