Terancam Di Penjara Akibat Tewasnya Putri Karen Pooroe, Arya Clapoth Ternyata Memakai Headset Saat Buah Hati Terjatuh dari Lantai 6
SajianSedap.com - Kasus kematian dari Putri Karen Poore semakin menjadi sorotan.
Hal ini lantaran terungkap jika sang mantan suami Arya Clapoth tengah mengenakan headset saat kejadian tersebut terjadi.
Arya pun sampai tak mengetahui jika sang buah hati terjatuh.
Baca Juga: Enak dan Murah Harganya, Ternyata Sawi Putih Bisa Jadi Obat Ampuh untuk 4 Penyakit Ini, Luar Biasa!
Beberapa fakta baru mulai diungkap pihak kepolisian atas kasus kematian Zefania Carina, putri Karen Pooroe dan Arya Claproth.
Termasuk keberadaan Arya Claproth yang ada di lokasi kejadian saat putri Karen Pooroe terjatuh dari lantai 6.
Polisi ungkap bahwa Zefania Carina terjatuh hingga lantai dasar hingga meninggal.
Asyik menggunakan headset
Sebelumnya Karen Pooroe mengaku ada yang janggal dengan kematian putrinya yang disebut terjatuh dari lantai 6 apartemen.
Ternyata saat Zefania Carina terjatuh hingga lantai dasar, Arya Claproth tengah sibuk bekerja di kamar apartemen yang ia sewa dari Marshanda.
Parahnya, saat bekerja, Arya Claproth ternyata memakai headset yang membuatnya tak mendengar kejadian putrinya terjatuh.
Baca Juga: Enggak Perlu Obat, Rajin Minum Air Rendaman Rambut Jagung Ternyata Bisa Turunkan Kolestrol!
Kini akibat kelalaiannya, sahabat Marshanda tersebut dapat terancam ditetapkan sebagai tersangka.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
Kegiatannya itulah yang membuat Arya tak fokus dengan keberadaan sang anak yang membuat bocah tersebut terjatuh dari apartemen Marshanda yang disewa oleh Arya.
"Iya (menggunakan headset), itu pengakuan dia (Arya). Iya (sedang bekerja di kamar apartemen). Makanya kita lakukan penyelidikan lebih dalam," ungkap Marbun saat dihubungi, Senin (10/2/2020), dikutip dari Kompas.com.
Polisi pun juga sedang memperdalam kasus kematian anak penyayi Karen Pooroe ini dan membenarkan bisa saja Arya jadi tersangka atas kematian sang anak.
Hal itu lantaran ayah dari bocah perempuan yang ditemukan tergeletak di lantai dasar sebuah apartemen itu lalai mengawasi anaknya.
Sementara itu, sang istri Karen Pooroe pun langsung mengambil langkah hukum untuk mengusut tuntas kematian putrinya.
Melansir dari Grid.ID, Karen sempat mengatakan bahwa sang anak sangat jarang sekali bermain di sekitar balkon saat masih tinggal bersama dirinya.
Karen menuturkan saat dirinya menjemur pakaian di balkon pun anak perempuannya itu selalu mewanti-wanti dirinya untuk berhati-hati.
Berangkat dari hal itulah yang membuat Karen merasa ada keanehan di dalam kasus kematian sang anak.
Adapun kuasa hukum Karen, Wemmy Amanupunyo meminta dukungan ke Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) terkait meninggalnya Zefania.
Wemmy curiga, Zefania meninggal bukan karena jatuh dari balkon apartemen, melainkan disebabkan yang lain.
"Anak ini memang dinyatakan jatuh dari apartemen, tapi indikasi yang kita lihat di tubuh korban sama sekali tidak menggambarkan seorang anak bisa jatuh dari lantai enam dengan kondisi badan masih utuh," ucapnya.
"Enggak masuk diakal. Jadi mungkin Komnas PA bisa bicara dari sisi Undang Undang Anak, kan, seperti itu," ungkapnya.