Unggahan Mulan Jameela
Melihat momen bahagia tersebut, Mulan Jameela pun mengungkapkan rasa bahagianya yang melihat suaminya tampak berhubungan baik dengan sang mantan istri.
Melalui akun Instagram pribadinya, Mulan Jameela ikut bahagia saat melihat keduanya berada dalam satu panggung.
"Suasana Ahmad Dhani Pecahkan Indonesian Idol !!!!! Saksikan Youtube Channel Video Legend," tulis Mulan pada akunnya @mulanjameela1, Selasa (25/2/2020) malam.
Dengan unggahannya itu, warganet pun mengaku terharu dan ikut merasakan kelegaan melihat momen langka tersebut.
@malikasyafia: "Hanya Allah yg mampu memperbaiki setiap hubungan dan mngkin sudah waktunya..semoga bisa rukun dan menerima semua yg terjadi adl takdir Allah dan tdk ada saling menyalahkan lagi siapapun itu, semua atas skenario Allah,"
@sucishintiyaa: "Seneng liatnyaa. Mereka mah baek2 aja yaa. Netijen aja yg suka hebohh,"
@purnama1655: "Adem lihat kalau rukun kaya gini,knapa gk dri dulu,"
@indiatthar: "2 pasangan sdh bahagia masing2.. tdk ada dendam ..mereka baik2 saja..netizen jgn pd julid yaaaa,"
Artikel ini telah tayang di Tribunpalu.com https://palu.tribunnews.com/2020/02/25/bahagia-lihat-ahmad-dhani-dan-maia-estianty-bersama-unggahan-mulan-jameela-bikin-warganet-terharu?page=all