Istri Musisi Ini Harus Terima Kenyataan Pahit, Rela Banting Tulang Jualan Kue Usai Suami Terancam Hukuman Mati Karena Bawa 8,5 Kg Sabu!

By Lutfi Mudrika Izaki, Senin, 2 Maret 2020 | 13:10 WIB
Zul Zivilia - Retno Paradinah (KOMPAS.com/BAHARUDIN AL FARISI dan KOMPAS.com/ANDIKA ADITIA)

SajianSedap.com – Band ini mulai dikenal sejak tahun 2008.

Memiliki 4 personel yang terdiri dari, Zulkifli sebagai vokalis, Sarah sebagai Bassis, Obot sebagai Drummer dan Bayu sebagai keyboard.

Lama tak muncul di layar kaca, musisi yang juga vokalis band Zivilia, Zul Zivilia justru mengejutkan banyak pihak dengan terjerat kasus narkoba.

Baca Juga: Bikin Ketagihan! Minum Ramuan Susu Dengan Lada dan Cengkeh Tiap Malam, 7 Hal Menakjubkan Ini Bakal Kamu Rasakan Esok Pagi

Baca Juga: Sering Jadi Menu Sarapan, Ternyata Bahaya Makan Roti Setiap Hari Bisa Menyebabkan Penyakit Mematikan Ini!

Tak main-main, Zul Zivilia terciduk polisi membawa 8,5 kilogram narkoba jenis sabu dan 24.000 butir pil ekstasi serta timbangan elektrik.

Sebelumnya diberitakan, pria bernama asli Zulkifli itu ditangkap di apartemen Gading River View, Kelapa Gading, Jakarta Utara pada 1 Maret 2019.

Atas penemuan tersebut, pelantun 'Aishiteru' itu terancam hukuman mati lantaran diduga menjadi pengedar.

Zul disangkakan Pasal 114 ayat 2 juncto Pasal 112 ayat 2 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkoba karena memiliki barang bukti narkoba melebihi 5 gram.

Mendapati suaminya terancam hukuman mati, istri Zul, Retno Paradinah, sontak merasa terpukul.