Ajak Masyarakat agar Tidak Tertular Virus Corona, Dua Orang Pemuda Pertontonkan Aksi Minum Cairan Disinfektan

By Raka, Minggu, 22 Maret 2020 | 13:15 WIB
Ilustrasi cairan disinfektan. (Freepik)

SajianSedap.com - Virus corona yang menyerang sejumlah negara mulai membuat masyarakat resah.

Tak jarang mereka melakukan hal yang diluar dugaan.

Bahkan terkadang aksi mereka mengundang resah masyarakat sekitar.

Baca Juga: Susul Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Maia Estianty Buat Donasi untuk Lawan Virus Corona, Irwan Mussry: 'Kamu Memiliki Hati Emas'

Seperti yang dilakukan oleh dua orang pemuda ini.

Mereka secara mengejutkan meminum cairan disinfektan demi tidak tertular virus corona.

Bahkan mereka pun menyebarkan aksi mereka melalui video di dunia daring.

Banjir cibiran warganet

Pemerintah Arab Saudi menahan dua orang karena meminum steriliser atau disinfektan untuk menangkal virus corona.

Jaksa penuntut umum Arab Saudi pada Kamis (19/03/2020) memerintahkan penangkapan terhadap dua orang yang muncul pada video viral.

Baca Juga: Batal Resepsi karena Wabah Virus Corona, Pasangan Ini Bagi-bagi Makanan Catering Ke Anak Yatim, 'Kami Ingin Semua Sehat Walafiat'

Baca Juga: Rasakan Kenyataan Pahit Tidak Bisa Keluar dari Singapura Karena Virus Corona, Denada: 'Semenjak Akhir Januari, Saya Tidak Ada Penghasilan'

Baca Juga: 5 Cara agar Rumah Bebas dari Virus Corona, Salah Satunya Rajin Bersihkan Tempat Cuci Tangan

Di dalam video tersebut, mereka meminum disinfektan sebagai upaya mencegah virus corona.

Para pria muda secara terpisah terlihat menenggak disinfektan dalam sebuah video yang viral.

Video itu memicu kemarahan netizen di kanal daring.

Kantor penuntut umum Arab Saudi mengatakan bahwa meminum disinfektan tidak sesuai untuk konsumsi manusia.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini.

 

Hal itu dianggap menyesatkan karena disinfektan yang diminum tidak akan melindungi manusia dari virus corona.

Seorang pengguna Twitter menuntut hukuman paling berat bagi dua orang yang menyebarkan video tidak pantas itu.

Video dua pemuda itu dianggap telah menempatkan orang muda lain dalam risiko jika tergoda meniru mereka.

Baca Juga: Terbukti Ampuh, Usaha Lemon Muzdalifah Sampai Diborong Sebanyak ini Akibat Wabah Virus Corona

Arab Saudi telah melaporkan 274 kasus virus corona tanpa angka kematian.

Pemerintah Saudi juga telah menutup bioskop, mal dan restoran serta menghentikan penerbangan untuk menghentikan penularan virus Covid-19.

Pada Selasa lalu, Arab Saudi juga menangguhkan shalat jamaah dan shalat Jumat di masjid kecuali di dua situs paling suci dalam Islam yakni Masjidil Haram dan Masjid Nabawi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Video Pemuda Minum Disinfektan untuk Cegah Virus Corona, Aparat Saudi Bertindak"