Menurut situs web CDC, "ada kemungkinan risiko penyebaran yang sangat rendah dari produk atau kemasan yang dikirim selama beberapa hari atau minggu pada suhu kamar."
"Jika Anda memang ingin ekstra hati-hati, bersihkan paket dengan larutan alkohol sebelum membawanya masuk ke dalam rumah."
Larutan berbasis alkohol dapat membantu mendesinfeksi paket, jika itu membantu meredakan kecemasanmu tentang virus.
Seperti dilaporkan Business Insider, para penulis studi Journal of Hospital Infection menyarankan, menggunakan alkohol antara 62% dan 71% alkohol etanol.
Larutan dengan hidrogen peroksida 0,5% atau 0,1% natrium hipoklorit juga efektif, menurut para peneliti.
“Semprotkan larutan pada paket, tunggu lima atau enam menit, lalu bersihkan,” kata Graham.
Graham menambahkan, penting untuk tidak menyentuh wajah saat memegang paket.
Segera buka paket, keluarkan isinya, dan segera mencuci tangan dengan sabun sesudahnya.
Artikel ini telah tayang di Intisari.id dengan judul Bisa Kita Tertular Virus Corona dari Pembungkus Paket Belanja Online?