"Dulu saya marah sekali. Mulan pernah saya tanya, apakah nikah siri dengan Dhani.", cerita Maia.
Siapa sangka, kala itu Mulan menolak keras tudingan Maia tersebut.
"Dia bilang tidak. Tapi, sepandai-pandainya menutupi bangkai, baunya akan tercium juga," jelas Maia.
Maia mengaku sempat sakit hati saat mengetahui hal itu.
"Sakit karena saya lagi baik dengan suami, tiba-tiba ada orang lain yang menusuk dari belakang," jelasnya.
Namun kini, keduanya sudah menjalani hidup masing-masing.
Tapi bak karma yang berbuah, Maia Estianty kini hidup bergelimang harta setelah menikahi konglomerat Irwan Mussry.
Sedangkan, Mulan Jameela harus menerima kenyataan pahit lantaran sang suami, Ahmad Dhani sempat mendekam di balik jeruji besi karena kasus ujaran kebencian yang menjeratnya.