Baru Terungkap Setelah Memakan Korban hingga Puluhan Ribu Nyawa, inikah Orang Pertama yang Terpapar Virus Corona?

By Raka, Minggu, 29 Maret 2020 | 15:49 WIB
Inikah sosok pertama yang terpapar virus corona? (Tribunnews.com)

SajianSedap.com - Merujuk dari data worldometers, hingga Minggu (29/3/2020) pukul 14.00 WIB, kasus infeksi Covid-19 di dunia telah mencapai 664,621.

Sementara untuk korban meninggal bertambah 34 orang, sehingga total ada 30.891 kasus kematian akibat Covid-19.

Kendati demikian tercatat sebanyak 142.368 orang dinyatakan berhasil sembuh.

Baca Juga: Kabar Baik! Semua Pasien Virus Corona Di Malang Dinyatakan Sembuh, ini Dua Resep Rahasia Para Pasien

Usai virus corona mewabah di akhir desember 2019 silam, inikah sosok pertama yang terpapar virus corona?

Berdasarkan pemberitaan Wall Street Journal yang dilansir kompas.com, pasien itu disebut merupakan perempuan berusia 57 tahun yang bernama Wei Guixian.

Seorang penjual udang di Pasar Seafood Huanan, Wuhan, China, kemungkinan merupakan " pasien nol" dari wabah virus corona.

Dimulai dari toilet

Dikutip New York Post Jumat (27/3/2020), Wei bisa jadi merupakan orang pertama dari Pasar Seafood Huanan di Wuhan yang terinfeksi virus corona.

Terungkap WSJ mengulas harian lokal China, The Paper, dan menceritakan awalnya Wei bekerja seperti biasa pada 10 Desember saat mengalami gejala demam.

Baca Juga: Tinggalkan Buah Demi Tangkal Virus Corona, Istri Bani Seventeen Ungkap Rasa Takut Terbesar, 'Siapa Yang Mengurus Mereka Kalau Aku Tertular?'

Baca Juga: Salurkan Bantuan Makanan untuk Tenaga Medis, Aksi Mulia Luna Maya di Tengah Wabah Corona Jadi Sorotan

Baca Juga: Demi Tangkal Virus Corona, Hotman Paris Jadi Cibiran Karena Lakukan Hal Ekstrem Ini di Dapur, Warganet: Kelakuan Orang Kaya Ada-ada Aja!

Merasa tidak enak badan, dia segera memeriksakan diri ke klinik terdekat dan kembali bekerja.

Di saat itulah, dia diyakini menyebarkan virus itu.

"Saya merasa lelah. Tapi tidak seperti tahun-tahun sebelumnya," kata Wei.

"Setiap musim dingin, saya selalu menderita flu. Jadi saya kira ini hal biasa," lanjut dia. Dia kemudian mengunjungi lagi klinik itu pada 11 Desember, dan menerima suntikan.

Tapi karena masih belum sembuh, dia pergi ke Rumah Sakit Nomor 11 Wuhan.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini.

 

Di rumah sakit, ternyata dokter tidak mampu mendeskripsikan sakit apa sebenarnya Wei.

Jadi, mereka hanya sebatas memberikan pil.

Segera setelah memeriksakan diri ke rumah sakit, perempuan yang diyakini adalah "pasien nol" itu merasa kondisinya makin memburuk.

"Saya tidak nyaman. Rasanya seperti tidak punya tenaga," paparnya.

Jadi, dia mencoba mendapat opini kedua di Rumah Sakit Persatuan Wuhan.

Di RS terbesar kota tersebut, dokter mengatakan penyakitnya "kejam", dan menceritakan sejumlah orang di Pasar Seafood Huanan juga mengalami gejala sama seperti dirinya.

Pada akhir Desember 2019, Wei mengungkapkan dia dikarantina, dengan dokter berhasil menemukan hubungan antara virus dengan pasar.

Baca Juga: Kabar Baik dari Dunia Medis! Peneliti Indonesia Klaim Konsumsi Hal Ini Mampu Cegah Virus Corona Berkembang Biak! Begini Hasil Temuannya

Pada 31 Desember 2019, sebuah rilis dari Komisi Kesehatan Wuhan menyatakan, Wei termasuk satu dari 27 pasien yang positif terinfeksi Covid-19.

Selain itu, ibu penjual udang tersebut juga menjadi satu dari 24 kasus yang mempunyai keterkaitan langsung dengan pasar hasil laut itu.

Wei, yang kini telah pulih dan meninggalkan RS pada Januari menduga, kemungkinan dia terinfeksi dari toilet yang dia pergunakan di pasar.

Dia menuturkan, toilet tersebut dipergunakan secara bersama-sama oleh pedagang daging maupun pengguna pasar lain, dilaporkan The Journal.

Selain Wei, ada tetangganya sesama pedagang yang terpapar bersama dengan putrinya, keponakan, dan suami keponakannya itu.

Baca Juga: Bak Oasis Di Tengah Wabah Corona, Pemilik Warteg dan Tukang Lontong Kompak Bagikan Makanan Gratis ke Petugas Kebersihan

"Mungkin bakal sedikit yang akan meninggal akibat wabah ini jika saja pemerintah bergerak cepat," jelas dia dalam wawancara di Februari. Dia kemungkinan adalah "pasien nol".

Namun, tidak jelas apakah dia adalah sosok pertama yang menderita virus bernama resmi SARS-Cov-2 itu.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Penjual Udang di Pasar Seafood Wuhan Mungkin adalah "Pasien Nol" Virus Corona"