Makan Hati Harga APD Dijual dengan Harga Tidak Masuk Akal, Mantan Penyanyi Cilik Ini Beri Sindiran Menohok!

By Marcel Mariana, Jumat, 3 April 2020 | 05:15 WIB
Leony (Instagram/Leony)

Bahkan di jual berkali-kali lipat harganya justru barangnya ada di mana-mana tetapi para petugas rumah sakit kekurangan.

Leony bahkan memberikan bukti dari kejadian yang terjadi oleh Melanie Subono yang sudah ODP tetapi ditolak rumah sakit karena kehabisan alat tes.

"Tapi ini di WA group ato online2 bisa beli alat Rapid Test sendiri? Dan ini kondisi RS di Jakarta, trus yg di daerah2 gimana???" ucap Leony.

Selanjutnya Leony juga membahas banyak pihak galang dana untuk bantu beli APD bagi para tenaga kesehatan tapi ada hal yang ia justru pertanyakan.

Baca Juga: NGERI BANGET! Lewat Barang Ini, Virus Corona Bisa Tanpa Sadar Masuk ke Rumah Walau Tidak Berpergian!

"KENAPA SAMPE APD AJA HARUS MASYARAKAT YG DONASI? itu kan bukan solusi? Bukannya harusnya negara punya anggaran untuk situasi lg bencana kaya gini? Bukannya banyak dana2 yg belum dibutuhkan sekarang bisa di alokasikan ke kebutuhan urgent saat ini

Saya bertanya loh ya ini.. karena saya gak ngerti soal anggaran, soal pemerintah, apalagi soal politik.. saya sebagai masyarakat awam mencoba mencari jawaban knp situasinya sampe begini?" tanya Leony.

Oleh karena itu Leony mengajak masyarakat untuk tidak membeli APD karena kita termasuk orang yang tidak membutuhkan.

"Yang pasti, skr sebagai masyarakat yang bisa kita lakukan adalah "JANGAN BELI YANG TIDAK KITA BUTUHKAN, APALAGI SAMPAI MENIMBUN YANG TIDAK KITA BUTUHKAN"." tutup Leony.

Artikel Berlanjut Setelah Video Di Bawah Ini :