Sudah Niat Baik Sumbang Makanan, Hotman Paris Justru Dicibir Warganet Karena Salah Sebut Merek Mie Instan

By Marcel Mariana, Minggu, 5 April 2020 | 17:30 WIB
Hotman Paris angkat suara soal kecelakaan yang menewaskan satu orang di Karawaci ()

Sudah Niat Baik Sumbang Makanan, Hotman Paris Justru Dicibir Warganet Karena Salah Sebut Merek Mie Instan

Sajiansedap.com - Pandemi corona semakin berdampak buruk kepada masyarakat, terutama dari segi ekonomi.

Hal itu dikarenakan selama masa wabah virus corona, masyarakat diharuskan untuk tinggal di rumah dan melakukan upaya social ditancing agar rantai penyebaran virus dapat terputus.

Namun, hal itu menyebabkan pendapatan masyarakat berkurang hingga kehilangan pekerjaan.

Baca Juga: Takut Tertular Corona, Hotman Paris Sampai Lakukan Hal Esktrem Ini saat Beli Nasi Uduk, 'Takut Pedagang Batuk Saat Masak!'

Mengetahui hal itu, banyak publik figur yang melakukan sumbangan dana atau menyumbang secara pribadi untuk masyarakat yang kekurangan karena dampak corona.

Salah satu publik figur tersebut adalah Hotman Paris.

Kira-kira Hotman Paris menyumbangkan apa ya?

Yuk kita simak bersama.

Hotman paris Sumbang Bantuan

Pengacara kondang yang dikenal memiliki kekayaan berlimpah ini menyumbangkan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.

Hal itu diketahui dari akun Instagram Hotman Paris @hotmanparisofficial pada (05/04/2020).

Dalam unggahan tersebut, Hotman Paris memperlihatkan tumpukan Mie Instan di kediamannya.

Baca Juga: Pantas Selalu Bikin Wanita Kepincut, Melaney Ricardo Blak-blakan Ungkap 'Ritual' yang Dilakukan Hotman Paris Selama Ini, Rahasia Dapur Terbongkar!

Baca Juga: Pantas Sampai Hadiahi Sang Anak Apartemen RP 35 Miliar, Terungkap Sosok Manis Putri Hotman Paris Bukan Orang Sembarangan!

Dalam video yang berdurasi 58 detik itu, Hotman mengatakan bahwa ia akan menyumbangkan sembako kepada yang membutuhkan, salah satunya adalah ke Komnas Perlindungan Anak

"Halo salam dari kediaman Hotman Paris, inilah kumpulan supermi yang dipesan oleh anak Hotman Paris yang akan disalurkan kepada yang membutuhkan."

"Akan disalurkan ke beberapa tempat beberapa tempat salah satunya ada yang meminta dari komnas perlindungan anak,"

"Selain supermi anak-anak Hotman juga telah mengumpulkan beras yang akan disalurkan kepada yang membutuhkan." ujar Hotman Paris.

Mengetahui hal itu, postingan pengacara tersebut mendapat respon dari warganet.

Namun banyak warganet yang justru salah fokus dengan video yang dibagikan oleh sang pengacara tersebut.

Dalam kolom komentar, banyak warganet yang menyoroti ucapan Hotman Paris ketika menyebut mie instan merek indomie dengan sebutan supermi.

Baca Juga: Dikenal Berhati Malaikat, Istri Hotman Paris Ternyata Pernah Murka sampai Semprot Pedas Suami Karena Hal Ini, 'Enggak Tahu Malu!'

Alhasil pengucapan Hotman Paris tersebut menjadi sorotan para warganet.

"Indomie bang bukan supermi," tulis akun @rayihkdammahum.

"Mereknya indomie, yang disebut supermie," imbuh akun @sai_fina.

"Orang-orang tua dulu kalau indomie pasti bilang supermi haha mantap bang," tulis akun @rdhooridho.

Artikel Berlanjut Setelah Video di Bawah Ini : 

Hotman Paris Gencar Tawar Villa Di Bali

Covid-19 atau virus corona kini makin menyebar luas ke seluruh wilayah.

Virus yang berasal dari Tiongkok ini kini menjangkiti hampir seluruh negara dunia.

Hal ini dikarenakan covid-19 tersebut mudah menular dan juga sulit untuk dikenali.

Berbagai lapisan masyarakat tanpa terkecuali bisa terinfeksi virus ini.

Baca Juga: Sempat Terancam Telan Pil Pahit Mendekam 5 Tahun Di Penjara, Hotman Paris Angkat Bicara Kasus Nikita Mirzani, 'Demi Anak Ini'

Mulai dari warga biasa, pejabat, hingga selebriti pun bisa saja terjangkit.

Karena itu pemerintah akhirnya mengeluarkan kebijakan agar para warganya mengurangi interaksi dengan orang lain.

Selain itu masyarakat juga diminta untuk mengisolasi diri di rumah masing-masing.

Hal ini dimanfaatkan oleh pebisnis properti untuk menjajakan dagangannya.

Salah satunya adalah Hotman Paris nampak menjajakan villa miliknya yang ada di Bali.

Pengacara bling-bling ini diketahui juga memilki bisnis properti berupa apartemen dan villa yang tersebar di beberapa kota besar di tanah air.

Ditengah wabah virus corona ini, Hotman masih gencar mempromosikan bisnisnya lewat media sosial.

Baca Juga: Cara Membuat Dalgona Coffee, Perhatikan Jenis Kopi yang Digunakan Agar Bisa Mengembang Sempurna

Ayah tiga anak ini mengunggah foto pemandangan dari villanya pada akun Instagramnya, @hotmanparisofficial, pada Selasa (31/3/2020).

Dalam unggahan tersebut, nampak seorang wanita sedang membelakangi kamera dan duduk di pinggiran kolam renang yang mengarah langsung ke pantai dengan langit yang cerah.

Hotman juga memberikan caption berisi ajakan untuk menjauh dari virus dan mengisolasi diri dengan menyewa vila miliknya ini.

"Cepat isolasi diri di bukit (cliff) arah pantai! Menjauh dari virus! Book sebulan lebih damai (VIlla AWang Hotman Paris, Pandawa Balli)," tulis Hotman.

Tak hanya sekali ini, Hotman kembali mengunggah penampakan villanya pada Rabu (1/4/2020).

Penampakan salah satu villa Hotman Paris yang dipromosikannya sebagai tempat isolasi diri selama wabah covid-19.

Pada foto kali ini, terlihat penampakan salah satu villa milik pengacara kondang ini.

Baca Juga: Padahal Dijuluki Pengacara 1 Miliar, Semua Pasti Melongo Saat Tahu Uang Jajan Hotman Paris Cuma Segini, Hingga Akui Tak Punya ATM!

Terlihat sebuah kolam renang pribadi yang dikelilingi bangunan lantai dua berkonsep minimalis.

Villa tersebut nampak asri dengan adanya beberapa tumbuhan hijau di sekelilingnya.

"Anda punya keluarga besar mau stay 1 bulan di villa? Isolasi di villa dengan keluargamu di Bali! Villa Nakula Kuta Bali," tulis Hotman dalam unggahannya tersebut.

Baca Juga: Tak Cuma Jago Bikin Masakan Batak, Hotman Paris Ceritakan Cara Meriam Bellina Melayani Dirinya! Sampai Bikin Hati Bergetar

Artikel Telah Ditayangkan di Grid.id dengan Judul, Niat Sumbang Sembako di Tengah Pandemi Corona, Hotman Paris Malah Diledek Netizen Gegara Salah Sebut Merk Makanan, Netizen : Itu Orang-orang Tua Dulu