Bak Petir di Siang Bolong, Kasus Wabah Virus Corona di Bulan Mei Diprediksi Bisa Capai 50.000! Ini yang Jadi Penyebabnya

By Marcel Mariana, Kamis, 16 April 2020 | 15:45 WIB
Benarkah Orang dengan Golongan Darah A Lebih Rentan Terinfeksi Virus Corona? Ternyata Begini Penjelasan Para Ahli! (Kompas.com)

Waspada! Kasus Wabah Virus Corona di Bulan Mei Diperkirakan Bisa Mencapai 50.000, Ini yang Jadi Penyebabnya

Sajiansedap.com - Virus corona memang sudah membuat berbagai negara mengalami berbagai kesulitan dan masalah.

Setiap harinya banyak korban berjatuhan karena virus tidak kasat mata ini.

Segala aktivitas pun terpaksa hanya bisa dilakukan di rumah saja.

Beberapa waktu lalu, juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona Achmad Yurianto kembali mengabarkan perkembangan terbaru terkait kasus Covid-19 di Indonesia.

Baca Juga: Hati-Hati, 4 Bahan yang Dipercaya Bisa Melindungi Tubuh dari Virus Corona ini Ternyata Belum Tentu Teruji!

Berdasarkan data sejak Senin (13/4/2020) pukul 12.00 WIB hingga hari ini, Selasa (14/4/2020) pukul 12.00 WIB ada penambangan 60 pasien yang meninggal dunia sehingga total ada 459 pasien meninggal karena virus corona.

Adapun, total kasus Covid-19 di Tanah Air hingga saat ini tercatat ada 4.839 pasien.

Jumlah ini disebabkan ada penambahan 282 pasien baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir.