Baru Kemarin Jual Hape Rusak Demi Bisa Makan, Hidup Buruh Serabutan ini Berubah 180 Derajat Usai Kisahnya Viral

By Raka, Jumat, 17 April 2020 | 17:30 WIB
Kisah buruh serabutan yang rela jual hape rusak demi bisa kasih makan anak (Tribunjakarta)

Melalui laman media sosialnya, Hotman Paris membagikan kabar soal seorang pria bernama Ason Sopian yang berkeliling menjual hp rusak.

Aksi Ason menjual hp rusak bukan tanpa alasan.

Dalam cuplikan kabar tersebut, Ason mengaku nekat menjual hp rusak agar bisa membeli beras untuk anak-anaknya.

Kabar soal aksi Ason yang berkeliling menjual hp rusak demi beli beras itu pun membuat Hotman Paris terenyuh.

Baca Juga: Viral Pria Ini Cuma Butuh Rp 100 Ribu untuk Setahun, Terbongkar Gaya Hidup Setiap Harinya, Sampai Lakukan Hal Ekstrim Ini untuk Makan!

Dikutip TribunnewsBogor.com, dalam laman media sosialnya yang sudah terverifikasi, Hotman Paris pun memberikan sebuah imbauan.

Dalam unggahannya di Instagram, Hotman Paris menampilkan cuplikan berita soal aksi Ason.

Demi membeli beras untuk anaknya, Ason nekat berkeliling menjual hp rusaknya ke rumah-rumah warga.

Tak muluk-muluk, Ason pun menawarkan hp rusak tersebut dengan nilai Rp 10 ribu saja.

"kelaparan saat Corona, Ason keliling jual HP-nya yang rusak demi beli beras. Tak ingin anaknya kelaparan, Ason Sopian menjual handphone rusaknya keliling ke rumah-rumah warga. Ia menawarkan handphone itu seharga Rp 10 ribu demi dapat membeli beras," kutip Hotman Paris di unggahannya.

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Jual Ponsel Rusak Demi Sesuap Nasi, Ason Bersyukur Kini Banyak yang Bantu: Merasa Paling Beruntung