Resep Lontong Tahu Enak, Menu Tradisional yang Tak Pernah Bikin Kecewa

By Robert Christianto, Rabu, 9 September 2020 | 20:00 WIB
Resep Lontong Tahu Ini Nikmat Untuk Menu Sarapan Besok (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Lontong Tahu yang enak ini bikin sarapan pagi ini jadi lebih seru.

Cita rasa yang super gurih dari bumbu Resep Lontong Tahu ini enak banget.

Keluarga pasti enggak bakal kecewa kalau disajikan Resep Lontong Tahu ini untuk menu sarapannya.

Baca Juga: Resep Lontong Kari Enak, Kreasi Lontong yang Lezat Untuk Menu Lebaran

Waktu: 45 Menit

Sajian: 6 porsi

Bahan:6 buah tahu kotak kecil500 ml minyak, untuk menggoreng

Bahan Bumbu Per Porsi:1 sendok makan kacang tanah, goreng1 butir bawang putih1 buah cabai rawit merah1/2 sendok teh petis1/8 sendok teh garam1/4 sendok teh gula merah sisir1 sendok makan kecap50 ml air

Bahan Pelengkap:50 gram kerupuk kanji, goreng3 buah lontong, potong-potong150 gram kecambah2 batang seledri, iris halus untuk taburan1 sendok makan bawang merah goreng, untuk taburan

Cara Membuat Lontong Tahu:

1. Saus, haluskan bawang putih, cabai rawit merah, dan kacang tanah. Masukkan petis, garam, dan gula merah. Aduk rata. Masukkan air dan kecap manis. Aduk rata.

2. Lumuri tahu dalam 1 sdt garam dan 150 ml air. Goreng asal berkulit. Sisihkan. Potong-potong tahu.

3. Tata dipiring tahu dan lontong. Tambahkan saus. Aduk rata

4. Tabur kecambah, seledri, bawang merah goreng, dan kerupuk kanji.

Baca Juga: Resep Lontong Sayur Enak, Menu Sarapan Istimewa Bareng Keluarga

Baca Juga: Bak Bumi dan Langit dengan Eva Arnaz yang Jualan Lontong Sayur, Mantan Bintang Panas Ini Justru Hidup Bahagia Setelah Jadi Mualaf dan Istri Pejabat

Baca Juga: Resep Lontong Kari Enak Ini Bikin Keluarga Rela Bangun Pagi Saat Lebaran

Baca Juga: Selama ini Kita Salah, Ternyata ini yang Membuat Lontong Jadi Susah Pulen dan Gampang Keras, Jangan Lagi Dilakukan

Baca Juga: 4 Kali Menikah Sampai Suaminya Menghilang di Tahun 98, Ratu Film Panas ini Banting Stir Jualan Lontong Setelah Hijrah