KABAR BAIK! Viral Perusahaan China Klaim Sudah Temukan Vaksin Corona dan Diberi Nama Coronavac, Benarkah?

By Marcel Mariana, Senin, 4 Mei 2020 | 11:10 WIB
Perusahaan China mengklaim adanya vaksin yang bisa bunuh virus corona bernama coronavac (m.tribunnews.com)

Sinovac kemudian akan pindah ke fase tiga percobaan. Fase ini yang akan menentukan, apakah vaksin mereka efektif di antara pembawa virus corona.

Tapi, Sinovac menghadapi masalah untuk fase tiga.

Terlalu sedikit kasus infeksi di China saat ini untuk memiliki cukup sukarelawan untuk tes yang menentukan tersebut.

Tiongkok sebagian besar telah mengendalikan Covid-19 pasca memberlakukan kuncian yang belum pernah terjadi sebelumnya atas Wuhan dan kota-kota di sekitarnya di Provinsi Hubei.

Hanya sekitar 600 orang yang masih menjalani perawatan di rumahsakit di China saat ini. Dan, cuma beberapa kasus baru yang negeri tembok raksasa laporkan setiap hari.

Baca Juga: Bak Angin Segar Di Tengah Pandemi Corona, Mulai Hari ini Pegadaian Bebaskan Masyarakat dari Bunga Gadai Sampai 3 Bulan!

Ini berarti, Sinovac mungkin harus mencari marmot manusia di luar negeri. "Saat ini, kami sedang berbicara dengan beberapa negara di Eropa dan di Asia," ujar Meng Weining, Direktur Urusan Internasional Sinovac.

Tapi, "Tidak mudah untuk mendapatkan angka-angka ini di negara mana pun," sebut Meng kepada AFP seperti dikutip Channelnewsasia.com.

Sambil melanjutkan penelitiannya, Sinovac bersiap-siap untuk produksi massal vaksin virus corona. Mereka sedang membangun fasilitas produksi di selatan Beijing yang akan beroperasi pada akhir tahun ini.

"Kami bekerja siang dan malam, kami memiliki tiga kelompok kerja shift selama 24 jam. Jadi, itu berarti, kami tidak membuang waktu sedikit pun untuk pengembangan vaksin," tegas Meng.

Baca Juga: Sedih Banget! Pendapatan Berkurang Karena Corona, Kebun Binatang Bandung Bakal Korbankan Rusa untuk Makanan Macan Tutul

------Bila Anda ingin dapatkan informasi lebih lengkap tentang resep masakan dan kue untuk dicoba, langsung saja berlangganan Tabloid Saji. Tinggal klik di https://www.gridstore.id

Artikel Telah Ditayangkan di m.tribunnews.com dengan Judul, Perusahaan Asal China Klaim Sudah Temukan Vaksin Corona, Diberi Nama Coronavac